"Seperti setiap perempuan di Ukraina, sekarang saya mengkhawatirkan suami saya," tulis Olena kepada media ABC Amerika.
"Setiap pagi sebelum meneleponnya, saya berdoa agar semuanya berjalan lancar. Saya juga tahu seberapa kuat dan tabah dia. Dia mampu menghadapi apa pun," ujar Olena.
Pasangan Volodymyr Zelensky dan Olena Zelenska tidak pernah mengharapkan kehidupan seperti yang mereka alami saat ini.
Mereka juga sebenarnya tak pernah diharapkan untuk memasuki dunia politik, apalagi memimpin sebuah negara melalui perang dan menghindari regu pembunuh.
Cinta yang tumbuh dalam komedi
Pengalamannya sebagai sosok presiden di acara televisi, sekarang menjadi bagian dari hal yang disukai tentang pemimpin Ukraina. Komedi telah menyatukan dia dan istrinya.
Meskipun keduanya tumbuh besar di pusat kota Ukraina, Kryvyi Rih, dan bersekolah di sekolah menengah yang sama, Presiden Zelensky baru bertemu dengan Olena saat kuliah.
Olena mengambil jurusan arsitektur ketika bertemu dengan seorang mahasiswa fakultas hukum yang karismatik dan bercita-cita menjadi pelawak.
Presiden Zelensky kemudian meminta Olena untuk bergabung sebagai penulis dalam rombongan komedinya, Kvartal 95 (nama distrik tempat tinggal mereka), dan sejak itu mereka mulai berpacaran.
Mereka membangun kehidupan bersama, menikah pada 2003 dan dikaruniai dua anak, sambil bekerja berdampingan di berbagai sketsa dan acara TV, termasuk komedi politik berjudul 'Servant of the People'.
Baca Juga: Desak Belanda Setop Perdagangan dengan Rusia, Presiden Ukraina Juga Minta Tambahan Senjata
Presiden Zelensky mengagumi kepercayaan dan menghargai ketenangan istrinya, termasuk dukungannya. Sementara Olena sering secara terbuka memuji tekad dan kekuatan suaminya.