Hasil Survei SMRC: Warga Puas dengan Kinerja Jokowi Tangani Masalah Ekonomi

Rabu, 30 Maret 2022 | 17:48 WIB
Hasil Survei SMRC: Warga Puas dengan Kinerja Jokowi Tangani Masalah Ekonomi
Presiden Joko Widodo. (Biro Pers Sekretariat Presiden)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hasil survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) terkait kinerja pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) diungkap.

Hasil tersebut dirilis dalam sebuah video yang disiarkan di kanal YouTube SMRC TV, Rabu (30/3/2022).

Berdasarkan hasil tersebut, kinerja pemerintah dalam menanggulangi masalah ekonomi menjadi sorotan.

Direktur Riset SMRC, Deni Irvani mengungkapkan hasil kinerja pemerintahan Jokowi.

Baca Juga: Soal Dukungan Jokowi Tiga Periode, Bappilu PDIP: Itu Kan Maunya Apdesi, Tapi Republik Sudah Sepakat Sesuai Konstitusi

Hasil tersebut menyebutkan bahwa warga puas dengan kinerja pemerintahan Presiden Jokowi untuk menangani pemulihan ekonomi.

Kepuasan warga tersebut mencapai 54,5 persen. Sementara itu terdapat 41,8 persen merasa kurang atau tidak puas sama sekali.

"Pada survei Desember 2021, apresiasi publik atas kinerja pemerintah pusat di bidang ekonomi mencapai 60,1 persen," kata Deni, seperti dikutip dari wartaekonomi--jaringan Suara.com, Rabu (30/3/2022).

Kemudian, angka tersebut turun menjadi 54,5 persen pada Maret 2022.

Sementara itu, ada peningkatan penilaian negatif dari warga terhadap kinerja Jokowi di sektor ekonomi.

Baca Juga: Apdesi Dukung Jokowi Tiga Periode, Forum Wali Nagari Sumbar Belum Bersikap

Angkanya diawali 34,7 persen dari Desember 2021, meningkat menjadi 41,8 persen pada Maret 2022.

Diketahui, survei tersebut dilakukan pada 1220 responden yang dipilih secara acak dengan metode multistage random sampling.

Selain itu, survei tersebut juga telah dipilih warga negara Indonesia yang sudah memiliki hak pilih.

Wawancara terhadap responden dilakukan secara tatap muka pada 13-20 Maret 2022.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI