Suara.com - Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri merasa pertanyaannya soal minyak goreng yang menjadi perdebatan telah disalahartikan dan cenderung dipolitisasi. Ia bahkan mengaku sedih lantaran prokontrakan dengan ibu-ibu.
Pernyataan tersebut disampaikannya saat memberikan keynote speech dalam acara Demo Memasak Tanpa Minyak Goreng.
"Saya sedihnya saya kok diprokontrakan sama ibu-ibu," kata Megawati pada Senin (28/3/2022).
Megawati mengaku, bukan orang yang tak mengerti cara masak-memasak. Ia mengklaim banyak orang yang mengakui keenakan masakannya.
"Kayak saya tidak berpengetahuan sama sekali soal masak memasak. Ayo tanding, kalau saya enggak menang. Banyak yang sudah ngerasain masakan saya, selalu enak. Enggak ada yang bilang enggak enak, kenapa? Karena saya memang bisa masak loh," tuturnya.
Megawati kemudian membeberkan terkait olahan masakan yang tak perlu digoreng. Ia mencontohkan misalnya telur yang tidak hanya bisa digoreng tapi juga direbus hingga dikukus.
Untuk itu, ia meminta agar pernyataannya tak dipotong-potong. Karena bila dipotong-potong, maksud sebenarnya justru tak tersampaikan.
"Jangan dong rakyat diombang-ambing dengan sebuah permainan politik yang menimbulkan pro dan kontra. Ajari mereka yang baik, kalian yang ada mendengarkan saya, ajari mereka yang baik, kalian yang mendengarkan saya harus berbicara seperti itu," katanya.
Baca Juga: Diprotes Emak-emak Gegara Minyak Goreng, Megawati Sedih dan Jelaskan Maksud Pernyataannya