Suara.com - Sebuah jamban terapung yang hanyut terbawa arus sungai bersama seorang pria di atasnya telah menjadi viral dan menghebohkan media sosial.
Momen yang memperlihatkan hanyutnya jamban tersebut diunggah oleh akun Instagram @forumwartawanpolri pada Minggu (27/3/2022).
Menurut informasi yang beredar, jamban apung yang hanyut itu terbawa arus di Sungai Martapura, Kalimantan Selatan.
"Jamban apung lengkap beserta lantingnya hanyut terbawa arus di Sungai Martapura, tepatnya di Desa Tunggul Irang, Kabupaten Banjar, Kalsel, Sabtu (26/3/2022)," tulis keterangan unggahan @forumwartawanpolri dikutip Suara.com, Minggu (27/3/2022).
Baca Juga: Viral Istri Kawal Suami Poligami Sampai Bantu Urus Pernikahan, Publik Heboh: Ini Baru Idaman
Video tersebut tampaknya direkam oleh salah seorang warga yang menyaksikan kejadian jamban hanyut itu.
Dalam video, terlihat aliran air yang membawa serta jamban apung dengan bongkahan tanaman yang ikut terbawa di bawahnya.
Di atap jamban, ada seorang pria berbaju merah yang terlihat duduk santai meski dirinya hanyut bersama jamban.
Menurut penjelasan warga yang rumahnya berada di dekat jamban, jamban apung itu kemungkinan hanyut terbawa arus karena tertabrak kumpulan sampah kayu dan tanaman di sungai.
Warga juga tidak mengetahui siapa sosok pria yang berada di atas jamban saat jamban itu hanyut.
Baca Juga: Wanita Ini Nangis, Ayam Kesayangan Dirawat dari Kecil Malah Berakhir Jadi Masakan di Tangan Emak
Namun, diduga di hilir ada jembatan gantung dan di jembatan itu bisa untuk berhenti dan naik.
Warga sekitar juga tidak mengetahui alasan pria tersebut naik ke atas jamban yang sedang hanyut.
Momen jamban yang hanyut beserta seorang pria duduk di atasnya itu sontak menjadi perhatian para warga sekitar. Warga dilema, ada yang terhibur, ada pula yang merasa prihatin.
Seorang warga yang merekam kejadian itu dari depan kubah Tunggul Irang itu langsung tertawa karena melihat jamban yang hanyut lewat persis di depannya.
Para warga yang berada di sekitar juga terdengar tertawa terbahak-bahak karena menganggap peristiwa hanyutnya jamban itu lucu.
Kendati demikian, pria yang ada di atas jamban apung yang hanyut itu tetap tenang meski hanyut bersama jamban.
Bahkan, sesekali ia terlihat santai meluruskan kedua kakinya di atap jamban yang dinaikinya itu.