Jleb! DPR Disindir Warganet Gegara Anggarkan Rp 48 M untuk Ganti Gorden

Minggu, 27 Maret 2022 | 13:15 WIB
Jleb! DPR Disindir Warganet Gegara Anggarkan Rp 48 M untuk Ganti Gorden
Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - DPR RI diketahui menganggarkan uang miliaran rupiah hanya untuk mengganti gorden dan aspal di kompleks parlemen.

Dilihat Suara.com dari situs LPSE DPR RI, Minggu (27/3/2022), DPR menganggarkan Rp 48,7 miliar.

Dalam situs tersebut, anggaran tersebut diberi nama 'Penggantian Gordyn dan Blind DPR RI Kalibata'.

Sementara itu, tender tersebut saat ini berada pada tahap evaluasi administrasi, kualifikasi, teknis , dan harga.

Baca Juga: Pemprov Kalbar Punya Rp 2,7 Triliyun Anggaran untuk Pengadaan Barang dan Jasa, Kedepan akan Gunakan Produk dalam Negeri

Kemudian, sumber dana dari tender tersebut ialah APBN. Terdapat 49 peserta tender yang telah terdaftar.

Selain itu, dalam situs tersebut tertulis bahwa pergantian godern tersebut berlokasi di Jl DPR dalam Tim No 12 RT 12 RW 5, Rawajati, Pancoran, Jakarta Selatan.

Anggaran DPR RI Rp 48 miliar untuk ganti gorden. [lpse.dpr.go.id]
Anggaran DPR RI Rp 48 miliar untuk ganti gorden. [lpse.dpr.go.id]

Rupanya tak hanya ganti gorden, DPR juga menganggarkan Rp 11 miliar untuk pelapisan aspal hotmix area kompleks parlemen.

Anggaran tersebut berasal dari APBN 2022. Anggaran tersebut diberi nama Pelapisan Aspal Hotmix Area Komplek DPR RI dengan kode RUP 35120066.

Sontak hal tersebut menyita perhatian warganet. Sejumlah warganet ikut memberikan komentar terkait anggaran miliaran rupiah tersebut.

Baca Juga: DPR Minta Menlu RI Tetap Undang Presiden Putin ke G20, Semoga Jadi Sarana Cari Solusi Perdamaian

Salah satunya akun Twitter @03_na*****. Akun tersebut memberikan sindirian pedas kepada DPR.

"Gorden DPR 48 M. Kerja nggak ada yang becus, ngabisin duit nomer satu!" cuitnya.

Respon Warganet

Beberapa warganet ikut memberikan komentar mengenai anggaran DPR tersebut.

"Kerja teriak ngaku wakil rakyat. Kalau sakit minta hotel mewah, sekarang minta gorden 48 milyar. Ampun kalau duit cepat ya," kata warganet.

"Positif aja, mungkin gorden dari emas dan aspal bertahta berlian, lagi berkuasa mah bebas," ujar warganet.

"Giliran jalan umum, entah jalanan negara, provinsi, atau katakanlah punya pemda nggak ada yang diperhatikan banget sama DPR, kacau," imbuh warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI