Viral! Kelewat Kangen Istri, Pria Vietnam Nekat Nyeberang dari Thailand ke India Cuma Bermodal Perahu Karet

Sabtu, 26 Maret 2022 | 18:22 WIB
Viral! Kelewat Kangen Istri, Pria Vietnam Nekat Nyeberang dari Thailand ke India Cuma Bermodal Perahu Karet
Pria nekat seberangi lautan dari Thailand ke India pakai perahu karet demi temui istri. (Daily Star)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Besarnya rasa cinta pria satu ini kepada sang istri sepertinya tidak perlu diragukan. Pasalnya dengan bonek alias bondo nekat, pria itu berniat menyeberang dari Thailand ke India hanya menggunakan perahu karet!

Kejadian tak biasa ini seperti diwartakan oleh Daily Star. Dikutip Suara.com pada Sabtu (26/3/2022), pria itu ternyata sudah tak kuat menahan rasa rindu lantaran dua tahun tidak bertemu istrinya.

Pria bernama Ho Huang Hung (37) itu tidak bisa menemui istrinya karena berbagai pembatasan perjalanan selama pandemi Covid-19. Namun lama-kelamaan rasa rindunya semakin membuncah sehingga Ho nekat mencoba mengarungi samudera bermodalkan perahu karet.

Pusat Komando Keamanan Laut Thailand menjelaskan, Ho semula berniat terbang menuju India dari Bangkok. Namun diperlukan visa untuk perjalanan tersebut, yang sayangnya tidak bisa dipenuhi oleh Ho.

Baca Juga: Viral Detik-Detik Pria Curi Laptop Guru di SDN 08 Makasar Jaktim

Enggan berpangku tangan, Ho lantas melakukan perjalanan dengan bus sampai ke Phuket. Ia memutuskan untuk melanjutkan perjalanan menuju India, yang mencapai hampir 2.000 kilometer jauhnya, dengan sebuah perahu karet.

Ho disebut meninggalkan Phuket pada 5 Maret 2022. Yang membuat perjalanannya semakin mencengangkan, Ho hanya membawa sedikit perbekalan, namun sama sekali tak memiliki GPS atau peta.

Ia sudah mengarungi lautan sejauh sekitar 80 km, hingga sebuah perahu nelayan menemukannya terkatung-katung di sekitar Pulau Similan. Nelayan itu lantas menghubungi otoritas keamanan dan berujung pada operasi penyelamatan Ho.

Kepada tim SAR, Ho mengaku terhambat oleh angin yang kencang. Karena itulah, tim SAR segera mengevakuasi Ho untuk dibawa kembali ke daratan Phuket.

Tangkapan layar perkiraan jarak dari Thailand sampai India. (Daily Star)
Tangkapan layar perkiraan jarak dari Thailand sampai India. (Daily Star)

Kapten Pichet Songtan menjelaskan bahwa Ho berniat untuk menemukan istrinya yang bekerja di Mumbai, India. "(Tapi) kami sudah menghubungi Kedutaan Besar Vietnam dan India, namun belum ada jawaban sampai sekarang," tutur Pichet.

Baca Juga: Viral Driver Ojol Adu Jotos dengan Pengendara Mobil, Komentar Warganet Terbelah

Ketika barang bawaannya diperiksa, Ho ternyata hanya membawa sedikit air dan beberapa bungkus mi instan. Ho juga dilaporkan tidak membawa pakaian kering maupun alat navigasi.

Selama dua minggu di lautan, Ho hanya mengenakan pakaian biasa, ditambah dengan topi wol dan jaket tebal untuk membantu memberinya kehangatan.

Kisah Ho menjadi viral setelah Angkatan Laut Thailand mengunggah fotonya di media sosial. "Bahkan luasnya samudera tidak menandingi rasa cinta pria ini kepada cinta sejatinya," tulis Angkatan Laut Thailand, menggambarkan kenekatan Ho.

Padahal, menurut otoritas Thailand, diperlukan setidaknya 2 tahun untuk Ho bisa menyeberang sampai ke India. Itu pun kalau Ho bisa bertahan dari badai siklon yang terbentuk di sekitar laut India antara April hingga Desember.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI