Suara.com - Seorang pria yang tepergok mencuri alat pembuat kopi di sebuah kafe telah menjadi viral di media sosial.
Pria yang terlihat dalam unggahan video akun Instagram @pekalonganinfo ini mencuri alat kopo di salah satu kafe di Pekalongan, Jawa Tengah.
Dalam video, pria yang mencuri alat kopi di salah satu kafe itu tengah diiterogaasi oleh sejumlah orang.
Menurut informasi, pria ini mencuri alat kopi di kafe lalu menawarkan dan menjual alat kopi curiannya itu ke kafe-kafe lain di wilayah Pekalongan.
Baca Juga: 3 Kafe Kekinian Versi Anak Jakarta, Sudah Pernah Berkunjung?
"Pria ini mencuri alat kopi dari cafe/kedai kopi di daerah Wonopringgo, lalu menjual atau menawarkan barang hasil curiannya itu ke cafe cafe yang ada di wilayah Pekalongan Kota," tulis keterangan unggahan dikutip Suara.com, Kamis (24/3/2022).
Saat diinterogasi, pria ini terlihat hanya diam. Sementara itu, salah seorang pria terlihat terus memegangi tangannya khawatir pencuri itu melarikan diri.
Di depannya ada sebuah alat kopi berwarna hitam yang merupakan barang yang dicurinya dari kafe tersebut.
"Berarti fix ya ini bukan barang milik anda," ucap seorang pria yang menginterogasinya.
Pada akhirnya, pria tersebut mengaku bahwa alat kopi yang dibawanya itu bukan barang miliknya melainkan barang curian.
Baca Juga: Viral! Habis Gandeng Tangan Ayang, Pemuda Terekam CCTV Curi HP di Pasar Rebo
Pria tersebut juga memberi informasi lokasi ia mencuri alat kopi tersebut.
Pelaku dan barang curiannya telah diamankan oleh pihak berwajib dan dimintai pertanggungjawaban.
"Selanjutnya pelaku beserta barang bukti diserahkan ke pihak yang berwajib untuk dimintai keterangan dan pertanggung jawaban," lanjut keterangan.
Peristiwa tersebut lantas menuai beragam tanggapan dari warganet.
"Mungkin mau belajar bikin coffee latte," tulis salah seorang warganet di kolom komentar.
"Ku kira malah blender jus buah," ujar salah satu warganet.
"Harga gak seberapa, malumu loh. Tercemar," tulis warganet.
"Kasian sampai nyuri, pasti dia kepept dalam urusan ekonomi," komentar warganet.
"Pengen bikin kopi ala cafe di rumah tapi gak punya mesinnya," imbuh yang lain.