Dorong Harga Bapok di Pedalaman Murah, Mensos Berikan 2 Unit Truk untuk GKI Tanah Papua

Selasa, 22 Maret 2022 | 20:42 WIB
Dorong Harga Bapok di Pedalaman Murah, Mensos Berikan 2 Unit Truk untuk GKI Tanah Papua
Menteri Sosial, Tri Rismaharini saat menyerahkan bantuan berupa 2 unit truk logistik dan 1 unit double cabin operasional senilai Rp1.204.000.000 kepada pengurus Gereja Injili Kristen (GKI) di Tanah Papua. (Restu Fadilah/Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sudah bukan rahasia kalau harga bahan-bahan kebutuhan pokok (Bapok) di wilayah pedalaman Papua jauh lebih mahal dibandingkan daerah lain di Indonesia. Mahalnya harga kebutuhan masyarakat di pedalaman disebabkan biaya transportasi yang tinggi.

Berangkat dari hal tersebut, Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini terdorong untuk turut serta menekan harga Bapok di sana. Salah satu cara yang ditempuh Risma adalah dengan menyalurkan bantuan berupa 2 unit truk logistik dan 1 unit double cabin operasional senilai Rp1.204.000.000 kepada pengurus Gereja Injili Kristen (GKI) di Tanah Papua. Selain itu, dia juga menyalurkan bantuan bahan kios sembako beserta genset, bantuan pembangunan rumah produksi hasil pertanian dan perkebunan senilai Rp188.761.000.

"Jadi kan begini selama ini di Papua tuh harga sangat mahal, terutama kebutuhan-kebutuhan pokok. Yang pertama kenapa harga mahal alasannya adalah transportasi. Nah, kemudian enapa kami menggandeng GKI ini? Ya untuk bagaimana harga itu minimal hampir samalah dengan di Pulau Jawa," tutur Risma di GKI Tanah Papua, Kota Jayapura, Provinsi Papua pada Selasa, (22/3/2022).

GKI Tanah Papua dipilih lantaran memiliki sistem sosial yang bagus. Menariknya, GKI Tanah Papua juga memiliki koperasi dan supermarket yang menjual Bapok. Harapannya, dengan adanya bantuan 2 unit truk tersebut, GKI Tanah Papua bisa turut serta mendistribusikan bapok dengan harga terjangkau melalui klasis-klasisnya kepada masyarakat di pedalaman Papua.

Baca Juga: BPNT akan Dicairkan secara Tunai, Mensos Tegaskan Proses Penyalurannya Terus Dimatangkan

Menteri Sosial, Tri Rismaharini saat menyerahkan bantuan berupa 2 unit truk logistik dan 1 unit double cabin operasional senilai Rp1.204.000.000 kepada pengurus Gereja Injili Kristen (GKI) di Tanah Papua. (Restu Fadilah/Suara.com)
Menteri Sosial, Tri Rismaharini saat menyerahkan bantuan berupa 2 unit truk logistik dan 1 unit double cabin operasional senilai Rp1.204.000.000 kepada pengurus Gereja Injili Kristen (GKI) di Tanah Papua. (Restu Fadilah/Suara.com)

Secara bersamaan, Risma juga mendorong pemberdayaan masyarakat di Kabupaten Mambremo Raya dan Sarmi untuk mengembangkan hasil pertanian dan perkebunan. Produk-produk itu, nantinya disalurkan melalui klasis-klasis dari GKI Tanah Papua dengan menggunakan truk yang telah disediakan.

Sementara itu, Wakil Ketua GKI Tanah Papua, Pendeta Hiskia Rolo mengapresiasi dan mendukung pelibatan klasis-klasis di program pemberdayaan ekonomi kerakyatan yang dilakukan oleh Kemensos. Pasalnya, klasis-klasis dari GKI Tanah Papua memiliki peranan penting dalam kehidupan ekonomi masyarakat.

"Program-progam yang ditawarkan itu berkaitan dengan kehidupan-kehidupan warga gereja dan masyarakat, lembaga keagamaan apapun. Makanya kami menyambut baik dan mengucap syukur atas bantuan negara ini," ucap Pendeta Hiskia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI