Suara.com - Limas segi empat adalah salah satu jenis limas, yaitu bangun ruang yang punya alas berbentuk segi banyak. Simak berikut ciri-ciri limas segi empat.
Bangun ruang ini punya alas tetapi tidak bertutup sama dengan alasnya. Bidang tegaknya berbentuk segitiga dan salah satu sudutnya bertemu pada satu titik. Pertemuan titik itulah yang disebut sebagai puncak limas.
Limas segi empat bentuk alasannya bisa bermacam-macam, di antaranya adalah persegi panjang, trapesium, belah ketupat, layang-layang, dan jajaran genjang.
Ciri ciri limas segi empat adalah sebagai berikut:
Baca Juga: Gamofobia Ketakutan untuk Menjalin Hubungan, Ciri-Ciri dan Bagaimana Cara Mengatasinya
1. Punya alas yang berbentuk segi empat.
2. Ada lima titik sudut yang terdiri dari empat sudut alas dan satu sudut berada di puncak.
3. Punya delapan buah rusuk.
4. Punya lima sisi, yaitu satu sisi berupa alas persegi empat dan empat sisi lainnya merupakan bidang tegak berbentuk segitiga.
Selain limas segi empat, ada juga limas segitiga. Limas ini punya alas berbentuk segitiga, di mana bentuk segitiga ini bermacam-macam, ada segitiga sama kaki, sama sisi, siku-siku, dan sembarang.
Baca Juga: Buat Para Ortu, Ini 4 Cara Atasi Masalah Obesitas Pada Anak, Nomor Dua Penting Banget
Ada juga limas segi lima, di mana alas limas ini berbentuk segi lima yang dapat berbentuk segi lima teratur atau segi lima sembarang. Selain itu, ada limas segi enam di mana alas limas ini berbentuk segi enam. Bentuk alasanya bisa berupa segi enam teratur maupun segi enam sembarang.
Rumus Limas Segi Empat
Luas limas segi empat merupakan hasil jumlah luas semua sisinya. Jadi:
L = L alas + L Δ1 + L Δ2 + L Δ3 + L Δ4
Dengan Rumus luas alas yang berbeda tergantung bentuknya, yaitu:
- Persegi: sisi × sisi
- Persegi Panjang: panjang × lebar
- Jajar Genjang: alas × tinggi
- Belah Ketupat: ½ × diagonal 1 × diagonal 2
- Layang-layang: ½ × diagonal 1 × diagonal 2
- Trapesium: ½ × (alas 1 + alas 2) × tinggi
Sedangkan rumus sisi segitiganya adalah
L Δi = ½ × a Δi × t Δi, di mana: i = 1, 2, 3, 4
Bagaimana, sekarang sudah tahu tentang ciri ciri limas segi empat, dan jenis limas lainnya, bukan?
Kontributor : Rishna Maulina Pratama