Suara.com - Anak Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming dan Kaesang pangarep dituduh korupsi. Massa yang tuduh mereka korupsi akan demo di KPK, Selasa siang ini.
Penuduhnya adalah kelompok Komite Rakyat Lawan KKN atau KRL KKN.
Dikutip dari WartaEkonomi, mereka mendesak KPK mengusut tuntas kasus dugaan Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN) di lingkaran Istana pemerintahan Jokowi.
Salah satunya pelaporan anak Jokowi, Gibran Rakabuming dan Kaesang pangarep.
Humas KRL KKN, Edysa Girsang mengklaim ada ribuan orang demo dari berbagai elemen masyarakat ini akan menggelar unjuk rasa di depan Gedung Merah Putih KPK pada Selasa siang.
"Kami mengundang jurnalis untuk meliput agenda aksi penting ini. Mengapa penting? Karena akan mendorong KPK untuk membongkar KKN yang terkait keluarga Istana," ujar Humas KRL KKN Edysa Girsang dalam siaran persnya.
Estimasi massa sekitar seribu orang dengan tuntutan mendesak para pimpinan KPK segera usut kasus korupsi dua pangeran anak Jokowi.
"Titik beratnya ke kasus 2 pangeran (Kaesang dan Gibran)," pungkas Edysa Girsang.
Tak hanya kasus Gibran dan Kaesang, kata Edysa, bisnis PCR yang disebut melibatkan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, juga harus diusut.
Baca Juga: Kekayaan Calon Adik Ipar Presiden Jokowi Naik Lebih dari Dua Kali Lipat dalam Setahun
Hanya saja mereka tidak menyebutkan korupsi apa yang dituduhkan ke Gibran dan Kaesang.