CEK FAKTA: Marc Marquez Ditolak RS Karena Enggak Punya BPJS, Benarkah?

Senin, 21 Maret 2022 | 12:09 WIB
CEK FAKTA: Marc Marquez Ditolak RS Karena Enggak Punya BPJS, Benarkah?
Marc Marquez dan BPJS
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Media sosial dihebohkan dengan informasi yang menyatakan bahwa Marc Marquez ditolak rumah sakit usai alami kecelakaan.

Informasi yang menyatakan penolakan Marquez di rumah sakit tersebut beredar luas di media sosial dan memicu kebigungan.

Sebelumnya pembalap yang akrab dengan sebutan baby alien itu mengalami kecelakaan di sesi pemanasan jelang race MotoGP Mandalika 2020 pada Minggu (20/3/2022).

Marquez terpental cukup tinggi sehingga ia tak melanjutkan ke pertandingan.

Baca Juga: Marc Marquez Ungkap Kondisi Terkini Pasca Kecelakaan Horor: Saya Baik-baik Saja

Marquez kemudian dilarikan ke rumah sakit hingga kemudian muncul kabar bahwa ia ditolak di rumah sakit karena tidak memiliki BPJS.

Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez alami kecelakaan saat menjalani sesi pemanasan MotoGP Mandalika 2022 di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Minggu (20/3/2022). [Tangkapan layar MotoGP/Dorna Sports]
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez alami kecelakaan saat menjalani sesi pemanasan MotoGP Mandalika 2022 di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Minggu (20/3/2022). [Tangkapan layar MotoGP/Dorna Sports]

Kabar tersebut tentu langsung membuat heboh jagat media bahkan membuat bingung Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Menkominfo), Johnny G Plate.

Menkominfo Lakukan Konfirmasi

Menkominfo, Johnny G Plate yang mendengar kabar bahwa Marc Marquez tak diterima di rumah sakit karena BPJS langsung melakukan konfirmasi.

Ia langsung mendatangi Media Center Indonesi (MCI) Sirkuit Mandalika.

Baca Juga: CEK FAKTA: Artis Senior Nia Daniati Meninggal Karena Kecelakaan, Benarkah?

Tenyata kabar Marc Marquez ditolak rumah sakit karena tak punya BPJS hanyalah meme dan candaan warganet. Meski tak sedikit pula yang percaya dengan guyonan tersebut.

Menkominfo, Johnny G Plate dalam Konferensi Pers Penandatanganan Kontrak Pengadaan Barang/Jasa Penyediaan Hot Backup Satellite (HBS) dan Jasa Pengoperasian, Jakarta, Selasa (15/3/2022). (Dok: Kominfo)
Menkominfo, Johnny G Plate 

"Oh begitu, kirain beneran," kata Johnny seperti yang dikuti dari Tribun Palu.

Kesimpulan

Melalui penjelasan di atas, maka kabar yang menyatakan bahwa Marc Marquez ditolak rumah sakit karena tak memiliki BPJS adalah salah.

Kabar tersebut hanyalah candaan sarkastik dan meme dari warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI