Puan Maharani Kena Getah Celotehan Megawati, Instagramnya Diserbu Nyinyiran 'Kerupuk Rebus'

Farah Nabilla Suara.Com
Sabtu, 19 Maret 2022 | 16:35 WIB
Puan Maharani Kena Getah Celotehan Megawati, Instagramnya Diserbu Nyinyiran 'Kerupuk Rebus'
Ketua DPR RI, Dr. (H.C.) Puan Maharani. (Dok: DPR)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua DPR RI, Puan Maharani ikut terkena getah dari penyataan sang ibunda, Megawati Soekarnoputri, terkait antrean minyak goreng. Instagram-nya dibanjiri komentar "rebus" dan "kukus".

Megawati Soekarnoputri sedang menjadi sorotan karena potongan video dalam sebuah webinar menjadi viral. Dalam potongan video tersebut, Megawati menyoroti aktivitas ibu-ibu yang berebut membeli minyak goreng.

"Sekarang kita lihat toh hebohnya urusannya beli minyak goreng. Saya tuh sampai ke ngelus dada bukan urusan masalah enggak ada atau mahalnya minyak goreng," kata Megawati dalam sebuah diskusi virtual, 17 Maret 2022.

"Saya itu sampai mikir jadi tiap hari ibu-ibu itu apakah hanya menggoreng. Sampai begitu rebutannya, apa tidak ada cara untuk merebus, lalu mengukus atau seperti rujak?" tanyanya.

PDIP jelas menjadi pihak pertama yang terkena getah, mengingat status Megawati sebagai ketua umum partai. Dalam postingan instagram PDIP, terutama Jumat (18/3/22), ada saja warganet yang mengungkit pernyataan tersebut.

Bukan PDIP saja yang diserbu warganet. Puan Maharani tak lepas dari kejaran warganet usai video webinar sang ibunda viral dan dikritisi di media sosial.

Pada akun instagram, Jumat (18/3/22), Puan mengunggah aktivitasnya ketika menghadiri sidang Inter-Parliamentary Union (IPU) ke-144 di Bali. 

Namun, sebagian besar komentar yang datang bukan membahas acara tersebut, melainkan memberi sindiran terkait pernyataan Megawati tentang cara memasak selain menggoreng.

"Gorengannya mau direbus atau di kukus?," tulis @randa.nuella.

Baca Juga: Distributor Minyak Goreng di Yogyakarta Keluhkan Kiriman Barang yang Tersendat

"Alhamdulillah saya hari ini bisa makan tempe dengan cara direbus," kata @skyyan782.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI