Profil dan Agama Ayu Kartika Dewi Stafsus Presiden Jokowi, Nikah di Gereja Katedral

Farah Nabilla Suara.Com
Sabtu, 19 Maret 2022 | 12:18 WIB
Profil dan Agama Ayu Kartika Dewi Stafsus Presiden Jokowi, Nikah di Gereja Katedral
Profil Ayu Kartika Dewi (Instagram @ayukartikadewi)(YouTube/Ayu Kartika Dewi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Ayu Kartika Dewi tengah ramai diperbincangkan. Pasalnya Staf Khusus Presiden RI Joko Widodo itu baru saja melangsungkan pernikahan beda agama pada Jumat (18/3/2022) kemarin. Ia dinikahi oleh sang kekasih, Gerald Bastian yang merupakan Co-Founder Kok Bisa.

Sementara itu Ayu Kartika Dewi sudah dikenal sebagai salah satu aktivis yang terjun di dunia politik. Wanita 38 tahun itu sangat aktif menjalankan berbagai kegiatan sosial hingga pendidkan. Yuk simak langsung profil dan agama Ayu Kartika berikut ini.

1. Sosok Berprestasi

Profil Ayu Kartika Dewi (Instagram @ayukartikadewi)
Profil Ayu Kartika Dewi (Instagram @ayukartikadewi)

Ayu Kartika Dewi lahir di Banjarmasin, 27 April 1983. Ia mengenyam pendidikan di SMPN 1 Balikpapan lalu SMAN 5 Surabaya kemudian Universitas Airlangga Manajemen Fakultas Ekonomi. Tugas akhir Ayu terpilih untuk mendapatkan Student Grant dari Asian Development Bank. 

2. Lanjut Pendidikan di Amerika

Profil Ayu Kartika Dewi (Instagram @ayukartikadewi)
Profil Ayu Kartika Dewi (Instagram @ayukartikadewi)

Dapat beasiswa, Ayu melanjutkan pendidikannya di Duke University Fuqua School Business, Amerika Serikat. Sempat berkarier di Singapura selama 3 tahun, Ayu akhirnya lulus dengan gelar MBA. Ia juga pernah bekerja sebagai konsultan di McKinsey selama tiga bulan pada 2014.

Baca Juga: 5 Fakta Pernikahan Beda Agama Stafsus Presiden Ayu Kartika, Punya 100 Kriteria Pasangan

3. Jadi Stafsus Jokowi

Profil Ayu Kartika Dewi (Instagram @ayukartikadewi)
Profil Ayu Kartika Dewi (Instagram @ayukartikadewi)

Ayu Kartika Dewi kemudian diperkenalkan menjadi Stafsus Presiden Jokowi pada 21 November 2019 dan masuk dalam daftar stafsus milenial. Sebelumnya Ayu pernah menjadi Staf Khusus Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama pada 2015-2017.

4. Penggagas Program Pertukaran Pelajar SabangMerauke

Profil Ayu Kartika Dewi (Instagram @ayukartikadewi)
Profil Ayu Kartika Dewi (Instagram @ayukartikadewi)

Ayu Kartika Dewi bergabung dengan Gerakan Indonesia Mengajar yang digagas oleh Anies Baswedan dengan tugas berbagai ilmu hingga Maluku Utara. Setelahnya Ayu mendirikan program pertukaran pelajar antar daerah di Indonesia yang diberi nama SabangMerauke pada tahun 2013.

5. Punya 100 Kriteria Pasangan

Profil Ayu Kartika Dewi (Instagram @ayukartikadewi)
Profil Ayu Kartika Dewi (Instagram @ayukartikadewi)

Diungkap lewat postingan Instagram, Ayu punya 100 kriteria untuk pasangannya. Gerald Bastian yang kini jadi suami Ayu sudah berhasil memenuhi 97 kriterianya. 

6. Pacaran 2 Tahun Sebelum Nikah

Profil Ayu Kartika Dewi (Instagram @ayukartikadewi)
Profil Ayu Kartika Dewi (Instagram @ayukartikadewi)

Sebelum mantap menikah beda agama, Ayu dan Gerald pacaran selama lebih dari 2 tahun. Diketahui Ayu adalah pemeluk agama Islam sedangkan Gerald beragama Katolik. Keduanya memilih untuk mempertahankan agama masing-masing ketika menikah.

7. Akad dan Pemberkatan di Hari Yang Sama

Profil Ayu Kartika Dewi (Instagram @ayukartikadewi)
Profil Ayu Kartika Dewi (Instagram @ayukartikadewi)

Ayu dan Gerald mengadakan akad dan pemberkatan nikah di hari yang sama yakni 18 Maret 2022. Ketika pemberkatan, Ayu tampil mengenakan pakaian serba putih lengkap dengan hijab warna senada.

Baca Juga: Stafsus Presiden Jokowi Nikah Beda Agama, Tolak Pemberian Kado, Jalani Akad lalu Pemberkatan

8. Tak Terima Hadiah Pernikahan

Profil Ayu Kartika Dewi (YouTube/Ayu Kartika Dewi)
Profil Ayu Kartika Dewi (YouTube/Ayu Kartika Dewi)

Ayu tak menerima hadiah pernikahan dari para tamu undangan baik itu berupa karangan bunga, kado barang maupun angpao. Uniknya, Ayu dan Gerald membuka donasi untuk nanti disalurkan pada yang membutuhkan.

Itulah profil Ayu Kartika Dewi, Stafsus Jokowi yang menikah beda agama. Ayu dan Gerald membuktikan perbedaan keyakinan bukanlah penghalang untuk membangun rumah tangga. Langgeng terus ya!

Kontributor : Trias Rohmadoni

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI