Suara.com - Wali Kota Medan Bobby Nasution memberikan tanggapan soal kabar yang menyebut dirinya memiliki modal untuk maju di Pilkada DKI Jakarta 2024.
Dikutip dari SuaraSumut.id--jaringan Suara.com, menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu disebut berpeluang maju di Pilkada DKI.
Bobby dinilai memiliki modal yang cukup untuk maju di Pilkada DKI.
Menanggapi hal tersebut, Bobby Nasution hanya tergelak saat ditanya tentang Pilkada DKI.
"Pilkada DKI? Nantilah ya," kata Bobby, seperti dikutip dari SuaraSumut.id--jaringan Suara.com, Kamis (17/3/2022).
Bobby mengaku, saat ini ia sedang fokus menjalankan tugasnya sebagai Wali Kota Medan.
Suami Kahiyang Ayu tersebut mengaku sedang fokus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kota Medan.
"Saya kerja dulu jadi Wali Kota (Medan)," ungkapnya.
Seperti diketahui, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Wali Kota Medan Bobby Nasution disebut memiliki modal untuk maju di Pilkada DKI Jakarta.
Keduanya dinilai memiliki modal yang cukup dan tidak dimiliki oleh kandidat lain.