Api yang menyala dari tabung gas LPG 3 kilogram milik penjual gorengan itu baru berhasil padam usai ada seorang pria yang menuangkan berkarung-karung pasir ke atasnya.

Sontak, rekaman CCTV tersebut langsung membuat warganet heboh. Tak sedikit warganet yang salah fokus dengan bapak berpeci penjual buah.
Hal itu karena si bapak-bapak berpeci tampak sangat panik sendiri. Ia juga mondar-mandir sambil menutup kupingnya bahkan sesekali berlari karena takut.
Meski takut, ia juga terlihat penasaran karena beberapa kali kembali ke tempat kejadian untuk menyaksikan api yang menyala pada tabung gas itu sambil menutup kuping.
"yang pake peci tolong tutup kuping," tulis salah seorang warganet yang gagal fokus.
"seharusnya tabungnya ditaruh luar gerobak pas pemakaian. biar mencegah kebocoran gas sewaktu-waktu," saran warganet.
"Yang pake peci menghancurkan kesedihanku gak kuad," celetuk warganet
"yang pake peci bingung sendiri (emoji ngakak)," tulis warganet.
"Ada sedihnya tapi ada ngakaknya juga. ya ampun bapak baju putih berpeci penasaran tapi takut. bengek gue," komentar warganet.
Baca Juga: Bikin Mewek, Bocah Ini Pamerkan Mainan Barunya ke Makam Sang Ayah
"Bapak baju putih pake peci ketar ketir," imbuh yang lain.