CEK FAKTA: Benarkah Presiden Rusia Vladimir Putin Menjelaskan Secara Logis Nubuat Nabi Muhammad SAW?

Rabu, 16 Maret 2022 | 15:40 WIB
CEK FAKTA: Benarkah Presiden Rusia Vladimir Putin Menjelaskan Secara Logis Nubuat Nabi Muhammad SAW?
Screenshot postingan Instagram dengan narasi Presiden Rusia, Vladimir Putin, menjelaskan secara logis nubuat Nabi Muhammad SAW. (Turnbackhoax.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketegangan antara Rusia dan Ukraina memicu kekhawatiran akan pecahnya perang yang lebih besar. Termasuk potensi pecahnya Perang Dunia III menggunakan senjata nuklir.

Karena itulah tak heran topik soal PD III terus menjadi sorotan publik, termasuk yang disampaikan oleh Presiden Rusia, Vladimir Putin.

Akun Instagram @faktaduniakini kemudian mengunggah video di mana Putin sedang berbicara dalam beberapa sesi diskusi. Dalam keterangannya, disebut Putin membahas soal PD III serta menyinggung perihal nubuat Nabi Muhammad SAW.

Screenshot postingan Instagram dengan narasi Presiden Rusia, Vladimir Putin, menjelaskan secara logis nubuat Nabi Muhammad SAW. (Turnbackhoax.id)
Screenshot postingan Instagram dengan narasi Presiden Rusia, Vladimir Putin, menjelaskan secara logis nubuat Nabi Muhammad SAW. (Turnbackhoax.id)

Bahkan akun Instagram tersebut mengklaim Putin bisa menerangkan secara logis mengenai nubuat Nabi Muhammad SAW. "Gamblang! Putin Jelaskan secara Logis Nubuat Nabi Muhammad," begitulah judul yang disematkan pada video.

Baca Juga: Rusia Dapat Sanksi, Sri Mulyani Ungkap Dampaknya Bagi Ekonomi RI

Namun benarkah klaim tersebut?

PENJELASAN

Penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, menemukan bahwa Putin sama sekali tidak menyinggung soal Nabi Muhammad SAW dan nubuatnya dalam berbagai diskusi tersebut.

Di videonya, Putin hanya menjelaskan soal prediksi ilmuwan Albert Einstein mengenai Perang Dunia IV dalam sebuah sesi tanya jawab tahunan di Moskow, Rusia. Lebih tepatnya, pembahasan soal prediksi Einstein itu disampaikan pada 7 Juni 2018.

Screenshot penelusuran di c-span.org mengenai topik diskusi Presiden Rusia, Vladimir Putin, di sesi tanya jawab tahunan tertanggal 7 Juni 2018. (Turnbackhoax.id)
Screenshot penelusuran di c-span.org mengenai topik diskusi Presiden Rusia, Vladimir Putin, di sesi tanya jawab tahunan tertanggal 7 Juni 2018. (Turnbackhoax.id)

Video lengkap beserta transkrip acara tersebut bisa ditemukan di situs c-span.org. Putin menerangkan soal prediksi Einstein tersebut pada menit 04:04 samoai 04:45.

Baca Juga: Meta Kini Larang Warganet Hina Rusia dan Vladimir Putin

"Ingat Einstein berkata, 'Saya tidak tahu akan seperti apa Perang Dunia III, tetapi Perang Dunia IV akan menggunakan kayu dan batu'," tutur Putin, seperti dikutip dari transkrip acaranya pada Rabu (16/3/2022).

"Jadi Perang Dunia III kemungkinan menjadi akhir dari peradaban modern," imbuhnya.

Screenshot penelusuran di c-span.org mengenai transkrip yang disampaikan Presiden Rusia, Vladimir Putin, di sesi tanya jawab tahunan tertanggal 7 Juni 2018. (Turnbackhoax.id)
Screenshot penelusuran di c-span.org mengenai transkrip yang disampaikan Presiden Rusia, Vladimir Putin, di sesi tanya jawab tahunan tertanggal 7 Juni 2018. (Turnbackhoax.id)

Selain itu, potongan video diskusi lain yang digunakan adalah pada pertemuan Klub Diskusi Valdai tertanggal 19 Oktober 2018. Salah satu topik yang sangat disorot di pertemuan tersebut adalah keyakinan Putin bahwa masyarakat Rusia akan meninggal sebagai martir.

Misalnya saja kanal YouTube Daily Mail yang mengunggah video tersebut dengan judul "Vladimir Putin announces 'Russians wil go to Heaven as martyrs'".

Di sesi diskusi itu Putin menyinggung soal Perang Nuklir dan potensi kerusakan yang ditimbulkan. Putin menegaskan bahwa Rusia tidak akan melancarkan serangan nuklir kecuali untuk membalas.

Screenshot video di Diskusi Valdai mengenai perang nuklir yang disampaikan Presiden Rusia, Vladimir Putin. (Turnbackhoax.id)
Screenshot video di Diskusi Valdai mengenai perang nuklir yang disampaikan Presiden Rusia, Vladimir Putin. (Turnbackhoax.id)

"Tentu saja perang nuklir adalah bencana besar. Tetapi saya ulangi, kita tidak bisa menjadi orang pertama yang menginisiasi (serangan nuklir), kita tidak membuat serangan pencegahan," tutur Putin.

KESIMPULAN

Karena itulah, Turnbackhoax.id menyimpulkan bahwa narasi yang diunggah di akun Instagram @faktaduniakini kurang tepat. Konten tersebut juga bisa dikategorikan sebagai Konteks yang Salah atau False Context.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI