Penghasilan Capai Rp 5 M Sebulan, Reaksi Gelagapan Doni Salmanan Saat Ditanyai Soal Pajak Jadi Sorotan

Selasa, 15 Maret 2022 | 16:18 WIB
Penghasilan Capai Rp 5 M Sebulan, Reaksi Gelagapan Doni Salmanan Saat Ditanyai Soal Pajak Jadi Sorotan
Doni Salmanan dan Bamsoet (Youtube/Bamsoet Channel)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bamsoet kemudian meneruskan pertanyaannya dan mengonfirmasi adakah pajak yang dibayarkan Doni.

"Enggak, maksudnya ada enggak begitu Doni menang langsung te-record di Kemenkeu atau pajak. (Atau) enggak ada tagihan pajaknya?," tanya Bamsoet.

"Iya, enggak ada. Jadi kalau misal untuk bayar pajak, saya sudah di list segini segini, baru dibayar," jawab Doni.

Viral Video Lawas Doni Salmanan Gelagapan Dicecar Pajak Sama Bamsoet. (YouTube/Bamsoet Channel)
Viral Video Lawas Doni Salmanan Gelagapan Dicecar Pajak Sama Bamsoet. (YouTube/Bamsoet Channel)

Meski diunggah beberapa bulan lalu, video tersebut masih mendapatkan berbagai respons dari warganet.

"Dari sini keliatan dari pertanyaan pak Bamsoet tentang pajak, dari jawaban doni tentang pajak raut muka pak bamsoet terlihat sudah curiga sangat pintar pak Bamsoet," ungkap warganet. 

"Pas bahas pajak gelagapan," imbuh warganet lain. 

"Dari sini Doni sudah mulai hati-hati dalam menceritakan cara pembelian sahamnya agar tak kelihatan judi," tulis warganet di kolom komentar. 

"Sebenernya si bapak ngarahin pertanyaannya biar dia buka kartu binary option, si bapak udah tau tapi emang ga mau buka kartu duluan," balas warganet lain. 

"Psikologi orang bohong dan bingung kasih jawaban pasti nanya balik pertanyaan sebelumnya, bagaimana Pak?" timpal lainnya. 

Baca Juga: Unggah Foto Suasana Kemah di Titik Nol IKN Nusantara, Instagram Jokowi Banjir Doa dari Warganet

Video Doni bersama Basoet tersebut telah ditonton lebih dari 70 ribu kali dengan ratusan komentar dari warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI