Puan Maharani Tegaskan Posisi DPR Sesuai Mekanisme, Pemilu Dilaksanakan 14 Februari 2024

Selasa, 15 Maret 2022 | 15:38 WIB
Puan Maharani Tegaskan Posisi DPR Sesuai Mekanisme, Pemilu Dilaksanakan 14 Februari 2024
Ketua DPR Puan Maharani menegaskan penyelenggaraan Pemilu pada 14 Februari 2024 di Kantor PBNU pada Selasa (15/3/2022). [Suara.com/Novian Ardiansyah]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tetapi dia juga menegaskan dirinya menaati konstitusi. Menurut Muhaimin, usulannya untuk menunda pemilu 2024 juga masih dalam koridor konstitusi.

"Ya, kita juga taat konstitusi jadi usulan itu kan dalam koridor konstitusi," kata Muhaimin.

Muhaimin juga mengatakan tetap menjaga komunikasi dengan para pimpinan partai. Dia mengatakan 'rahasia' ketika ditanya kapan akan bertemu lagi dengan ketua partai lain.

Sebelum Muhaimin mengusulkan penundaan pemilu, wacana itu dilontarkan oleh Menteri Bahlil Lahadalia.

Wacana kembali memanas setelah Muhaimin melontarkan usulan itu lagi, kemudian disambut hangat Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.

Mereka beralasan penundaan pemilu untuk menjaga pertumbuhan ekonomi setelah terpuruk akibat pandemi Covid-19.

Wacana penundaan pemilu mengempis setelah banyak ditolak.  Tapi kembali menggelegak setelah Menteri Luhut Binsar Pandjaitan menyerukan lagi isu penundaan pemilu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI