Viral Video Emak-emak Sengaja Bakar Bendera Merah Putih, Banjir Kecaman Warganet: Endingnya Nanti Nangis!

Selasa, 15 Maret 2022 | 10:36 WIB
Viral Video Emak-emak Sengaja Bakar Bendera Merah Putih, Banjir Kecaman Warganet: Endingnya Nanti Nangis!
Viral video emak-emak sengaja bakar bendera Merah Putih. (Instagram/@suara_bergema)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Media sosial kini tengah digemparkan dengan video yang menunjukkan aksi tak terpuji seorang ibu-ibu. Sebab dalam video singkat itu sang ibu terlihat sengaja merekam momen kala dirinya membakar sebuah bendera Merah Putih.

Hal ini seperti terlihat di video unggahan akun Instagram @suara_bergema. Dalam video singkat tersebut ia juga terekam menegaskan bahwa bendera yang dibakarnya adalah bendera Indonesia.

"Lihat ya," ucap wanita dalam video tersebut, seperti dikutip Suara.com pada Selasa (15/3/2022). "Ini bendera Indonesia ya. Bendera Indonesia."

Setelahnya terlihat keterangan tulisan yang menyatakan bahwa video diambil pada Sabtu (12/3/2022) kemarin. "12 Maret 2022. Video terbaru," begitulah bunyi keterangan yang disertakan di video.

Baca Juga: Menguji Kekayaan Kosa Kata Bahasa Indonesia Melalui KATLA, Permainan yang Viral

Wanita itu kemudian terlihat menyiramkan bahan bakar ke bendera tersebut. "Dibakar! Lihat ini," ujarnya sebelum menyalakan api di bendera tersebut.

"Bendera Indonesia, dibakar habis!" katanya melanjutkan. Bahkan saat masih ada bagian bendera yang belum hangus, wanita itu terlihat kembali menyalakan api.

Mengutip keterangan di caption postingan, belum diketahui identitas dari wanita yang nekat merekam momen pembakaran bendera ini. Belum diketahui juga di mana video ini direkam.

"Seorang perempuan dengan sengaja merekam dirinya membakar bendera Merah Putih. Bahkan, perempuan yang belum diketahui identitasnya itu mempertegas bahwa yang dibakarnya itu adalah bendera Indonesia," terang @suara_bergema.

Viral video emak-emak sengaja bakar bendera Merah Putih. (Instagram/@suara_bergema)
Viral video emak-emak sengaja bakar bendera Merah Putih. (Instagram/@suara_bergema)

Unggahan ini tentu langsung diramaikan dengan beragam komentar warganet, meski yang mendominasi adalah kecaman. Warganet menilai ibu-ibu itu sudah cukup keterlaluan, apalagi bila hanya berniat menjadi viral.

Baca Juga: Viral, Ucapan Semangat Dari Ridwan Kamil untuk Anak Muda di IKN Nusantara, Bikin Terharu

Warganet juga sempat melempar dugaan ibu-ibu itu mengungkapkan rasa frustrasi karena kelangkaan minyak goreng, yang notabene masuk kebutuhan penting rumah tangga, yang terjadi di seluruh wilayah Indonesia.

Walau begitu warganet menilai kondisi sulit saat ini tidak semestinya ditunjukkan dengan membakar simbol negara penuh sejarah seperti bendera Merah Putih.

"Jangan cuma bisa nangis dan minta maaf kalau udah ke tangkep," kecam warganet.

"Ending nya nanti nangis dkantor polisi," imbuh warganet lain.

"Emak-emak kurang kerjaan, pengen viral," tutur warganet.

"Lelah gara-gara nyari minyak kosong terus ya bu," celetuk warganet.

"Yaelah mau viral gini gini amat," kritik warganet.

"Tolong pak pol, jangan bilang lagi dia gila/stres kami bosan dengan alasan itu-itu lagi," timpal warganet lain yang mendukung pemberian sanksi tegas untuk ibu-ibu yang membakar bendera tersebut.

Untuk video selengkapnya dapat disaksikan di sini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI