Suara.com - Dalam upaya menyiapkan segala macam aspek yang dibutuhkan Presiden Joko Widodo saat melakukan kemah di lokasi Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) dipastikan sudah menyiapkan sejumlah aspek pengamanan ekstra di sekitar tenda yang akan digunakan Presiden.
Melansir Wartaekonomi.co.id -- jaringan Suara.com, Komandan Paspampres (Danpaspampres), Mayjen Tri Budi Utomo menjelaskan, salah satu bentuk persiapan pengamanan bagi Presiden Jokowi itu termasuk langkah untuk menebar garam di sekeliling tenda Presiden hingga menyiapkan anti bisa ular.
"Untuk keamanan, di sekitaran tenda-tenda terutama di sekitar tenda VIP, sudah kita sebarkan juga seperti garam dan sebagainya untuk mengantisipasi binatang melata," kata Tri dalam telekonferensi, Minggu, 13 Maret 2022.
"Dan juga kita siapkan bisa anti-ular yang juga akan berguna, namun mudah-mudahan tidak perlu terpakai dan kita semua dalam keadaan aman," tambahnya.
Baca Juga: Penyatuan Tanah dan Air di IKN Nusantara Disebut Jokowi Simbol Kebhinekaan dan Persatuan
Selain itu, Tri juga memastikan bahwa upaya menjaga protokol kesehatan (prokes) juga akan tetap dijaga ketat di sekitar Presiden Jokowi.
Dia menegaskan, siapapun yang nantinya akan mendekat ke Presiden Jokowi, sebelumnya harus dites swab terlebih dahulu.
"Semua personel yang masuk ke IKN harus melalui swab. Jadi protokol kesehatan tetap kita laksanakan di sana," ujarnya.
Kemudian, aspek pencegahan terhadap sejumlah bahaya di lokasi kemah, khususnya pencegahan penyakit malaria juga sudah disiapkan oleh pihak Paspampres.
"Jadi sudah di-fogging juga di sana," kata Tri.
Selanjutnya, karena area ring I sudah menjadi wewenang dan tanggung jawab Paspampres maka Tri juga mengharapkan kepada para jajaran TNI-Polri agar bisa ikut membantu dalam menjaga keamanam kawasan ring II dan ring III di sekitar tempat kemah Presiden Jokowi.
Tri mengungkapkan, pihaknya sangat ingin agar segala macam aspek keamanan bagi Presiden Jokowi sangat terjamin di lokasi kemah tersebut.
"Untuk keamanan dari lingkaran yang luar, kita sudah koordinasi ketat dengan Pangdam dan Kapolda. Mudah-mudahan ring II dan III ini sudah ter-cover sehingga keamanan ring I bisa sangat menjamin untuk keamanan beliau," ujarnya.