Kasus Covid-19 Sudah Bisa Dikendalikan Namun Tugas Pemerintah Belum Selesai

Sabtu, 12 Maret 2022 | 13:54 WIB
Kasus Covid-19 Sudah Bisa Dikendalikan Namun Tugas Pemerintah Belum Selesai
Juru Bicara Pemerintah untuk Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi. [Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan RI Siti Nadia Tarmidzi membenarkan kalau tren kasus Covid-19 sudah mulai mengalami penurunan. Namun, ia menekankan kalau tugas pemerintah masih belum selesai.

Nadia mengatakan tren penurunan pada kasus Covid-19 tersebut terlihat selama lebih dari 15 hari. Itu terjadi di sebagian besar provinsi.

"Selama lebih dari 15 hari tren penurunan ini terjadi terutama di Jawa-Bali kemudian di luar Jawa-Bali sudah terjadi penurunan kasus," kata Nadia dalam diskusi bertajuk Bersiap Hidup di Era Endemi, Sabtu (12/3/2022).

Nadia juga menyampaikan bahwa pada pekan ini ada lima provinsi yang masih mengalami peningkatan kasus. Empat provinsi itu ialah Kalimantan Tenggara, Nusa Tenggara Timur (NTT), Sulawesi Tengah, Gorontalo dan Aceh.

Baca Juga: Dalam Seminggu Terakhir, Masih Ada Lima Provinsi yang Menunjukan Tren Peningkatan Kasus Covid-19

"Jadi hampir sebagian besar ini terjadi di luar Jawa-Bali," ujarnya.

Kemudian, pemerintah juga melihat indikator-indikator lainnya yang mendukung penurunan tren kasus Covid-19 seperti positivity rate hingga perawatan rumah sakit yang juga mengalami penurunan.

Bahkan, menurutnya, meski laju penularan atau reproduction number secara nasional masih di atas angka 1 namun ada sejumlah daerah di Jawa-Bali yang sudah berada kurang dari 1.

Kendati demikian, Nadia menegaskan bahwa tren penurunan kasus tersebut bukan berarti tugas pemerintah sudah selesai. Karena pemerintah masih harus mengejar targetnya yakni menekan kasus serendah-rendahnya.

"Sebenarnya ini belum selesai karena kita tahu target kita menurunkan kasus serendah mungkin."

Baca Juga: Update COVID-19 Jakarta 11 Maret: Positif 2.548, Sembuh 5.212, Meninggal 15

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI