Idaman Banget! Bukan Uang, Customer Malah Beri Tip Minyak Goreng ke Driver Ojol, Publik: Kayak Dikasih Berlian

Kamis, 10 Maret 2022 | 15:23 WIB
Idaman Banget! Bukan Uang, Customer Malah Beri Tip Minyak Goreng ke Driver Ojol, Publik: Kayak Dikasih Berlian
Ilustasi minyak goreng botol. [Istimewa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Saat ini minyak goreng menjadi komoditi rumah tangga yang sulit dijumpai. Sejumlah jenis harganya menjadi selangit, sedangkan beberapa merek lain harganya normal namun sangat sulit untuk didapat di pasaran. Fenomena masyarakat yang saling berebut minyak goreng juga mudah dijumpai di berbagai platform media sosial.

Karena itulah, tidak heran bila mendapatkan minyak goreng walau cuma satu liter sudah seperti mendapat barang berharga. Apalagi jika mendapatkan minyak goreng secara cuma-cuma, seperti yang dialami oleh seorang driver ojek online berikut ini.

Adalah driver ojek online pemilik akun Twitter @lipatanpipi yang membagikan pengalamannya mendapatkan tip tidak biasa dari pelanggan jasanya. Bukan mendapat tip berupa uang atau makanan, driver ojek online ini malah memperoleh tip berupa minyak goreng.

"Dapet tip dari kastamer: (bukan) Duit, (bukan) Makanan, (tapi) Minyak. #TerimakasihOrangBaik," tulis @lipatanpipi, seperti dikutip Suara.com pada Kamis (10/3/2022).

Baca Juga: Viral Driver Ojol Cari Nafkah sampai Terkapar Tak Bernyawa di Bogor, Publik: Surga Menantimu Pak

Driver itu terlihat memotret sebuah kresek berisi minyak goreng. Tampak customernya memberikan minyak goreng berukuran satu kilogram untuk sang driver ojek online.

Driver ojol mendapat tip minyak goreng dari customer. (Facebook/@lambeonlen)
Driver ojol mendapat tip minyak goreng dari customer. (Facebook/@lambeonlen)

Potret tip tak biasa ini kemudian kembali diviralkan, salah satunya oleh akun Facebook @lambeonlen. Warganet juga ikut dibuat terkejut dengan tip yang diberikan oleh sang customer kepada driver ojek online itu.

"Dapet tip rare item alias barang langka," kata @lamebonlen pada kolom caption-nya.

"Sekarang kalo dikasih minyak udah kayak dikasih berlian sumpah," komentar warganet.

"Negeri konoha penghasil sawit terbesar di dunia tapi hasilnya menguap entah kemana," sindir warganet merujuk pada kemampuan produksi minyak goreng di Indonesia.

Baca Juga: Anti Mainstream! Petani Ini Tanam Padi dengan Cara Maju, Warganet: Maju Mundur Penting Nandur

"Kemarin-kemarin susu beruang sekarang minyak bulan besok kaya nya tahu tempe," ujar warganet lain.

"Pada mandi make minyak goreng biar glowing, makanya langka," seloroh warganet.

"Mantapppp," puji warganet lain.

"Di daerah gua minyak goreng nggak langka tapi harga selangit," tutur warganet.

"Au ah smua langkah,, minyak goreng bawang merah tempat ku mahal kata nya cabe juga bakalan naek.. Ya Allah gini amat," timpal yang lainnya.

Untuk utas selengkapnya dapat dibaca di sini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI