Suara.com - Seorang anak diperlakukan buruk oleh orang dewasa. Hal ini disebabkan karena perempuan tersebut merasa uangnya dicuri.
Pada video yang beredar di media sosial, anak tersebut ditarik di depan keramaian. Saat anak tersebut melawan tubuhnya dihempaskan ke tanah.
Anak tersbeut sudah menangis dengan keras namun perempuan tersebut masih memperlakukkannya dengan sangat kasar.
"Seorang anak kecil diperlakukan kasar oleh seorang ibu yang merasa kehilangan uangnya karena dicuri anak tersebut," ungkap akun Instagram @borobudurmedia yang mengunggah video tersebut.
Baca Juga: Duh! Antar Makanan, Kurir Ini Malah Ambil Paket Milik Pelanggan
Di depan warga lain, perempuan tersebut memperlakukan anak perempuan itu dengan kasar. Bahkan anak tersebut sampai diamankan warga sekitar.
"Kasihan anak-anak kecil dituduh tampa bukti, ini anak sudah yatim piatu, diperlakukan seperti ini, dituduh mencuri uang padahal yang punya uang salah simpan," ungkap pemilik video melalui akun Facebook Andhy Andhy pada Selasa (08/03/2022).
"Miris sekali perlakuan ibu-ibu ini, semoga dapat hidayah dari Allah," imbuhnya.
Menurut keterangan, peritiwa tersebut terjadi di Kecamatan Bontonompo Selatan, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.
Video tersebut tentu mendapatkan berbagai respons dari warganet.
Baca Juga: Viral Pernikahan Beda Agama, Suami Katolik Istri Islam, HNW: Mestinya Ini Tak Terjadi
"Ingat lah, anak itu bukan milik orangtua tapi hanya titipan Allah. Tugas kita hanya menjaga, merawat dan memberi pendidikan. Jadi jangan kita merusak titipan milik Allah," komentar warganet.
"Gue kira yang jahat cuma di film," imbuh warganet lain.
"Semoga selalu dalam lindungan-Nya ya nak," tulis warganet di kolom komentar.
"Memarahi anak didepan orang ramai itu bisa merusak mental anak," timpal lainnya.
Saat berita ini dibuat, video tersebut telah dironron lebih dari 1900 kali dengan puluhan komentar.