Bahkan, ibu-ibu itu tanpa meminta izin dan langsung menyambar kursinya.
"Mbaknya minta sendiri aja," ucap ibu-ibu itu menyuruh rombongan cewek ini dengan santai.
"Kita udah reservasi dari tadi," lanjut ibu-ibu itu percaya diri.
Rombongan ibu-ibu itu berdalih karena mereka telah memesan tempat di restoran tersebut. Sementara itu, rombongan cewek ini sudah berada di meja itu sebelum rombongan ibu-ibu datang.
Selain itu, rombongan cewek ini juga tidak duduk di tempat yang telah dipesan oleh rombongan ibu-ibu.
Saat cewek ini berusaha menjelaskan bahwa ia sudah duduk di kursi itu sejak tadi, ibu-ibu itu tetap kekeuh.

"Gak bisa mbak karena kita reservasi dari tadi," ucap ibu-ibu itu.
Namun, cewek ini pun hanya bisa pasrah dan tidak mau berdebat dengan ibu-ibu yang sudah mengambil kursinya tanpa izin.
Beruntungnya, ada seorang pelanggan lain yang baik hati untuk memberikan kursi kosong di mejanya.
Baca Juga: Rumah Penerima Tertutup Tenda Hajatan di Gang, Kurir Ini Santai Tanya Alamat ke Pengantin
"Untung ini mbak di meja sebelah kita baik langsung nawarin kursi buat temen w," lanjutnya.