Tingkat Keterisian Tempat Tidur di RS Rujukan Covid 35,56 Persen, Tak Separah Gelombang Kedua

Minggu, 06 Maret 2022 | 10:39 WIB
Tingkat Keterisian Tempat Tidur di RS Rujukan Covid 35,56 Persen, Tak Separah Gelombang Kedua
Ilustrasi rumah sakit. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat tingkat keterisian tempat tidur atau bed occupancy rate (BOR) di rumah sakit rujukan Covid-19 secara nasional masih terkendali di angka 35,56 persen.

Ketua Bidang Data dan Teknologi Informasi Satgas Covid-19 Dewi Nur Aisyah memaparkan per 27 Februari tidak ada provinsi dengan BOR di atas 60 persen.

"Dari 34 provinsi sebagian ini sudah masuk dalam kategori yang tidak merah atau kritis, bed di rumah sakit masih dalam kondisi yang cukup, kebanyakan ada di warna kuning artinya ini sekitar 30-60 persen," kata Dewi dalam jumpa diskusi PROKAMI Jawa Barat, Minggu (6/3/2022).

Dewi merinci ada 18 provinsi yang memiliki BOR antara 30-59 persen atau kategori kuning, dan 16 provinsi memiliki BOR di bawah 30 persen atau kategori hijau, sementara standar aman WHO adalah 60 persen.

Baca Juga: Positif COVID-19 di Lampung Bertambah 585 Kasus, Delapan Orang Meninggal Dunia

BOR tertinggi ada di DI Yogyakarta sebesar 55,25 persen, Jawa Tengah 45,31 persen, Jawa Barat 43,60 persen, Kalimantan Utara 41,65 persen, dan Sumatera Selatan 40,82 persen.

"Sejauh ini kita tidak sampai dalam kondisi yang sudah lebih dari 80 persen seperti gelombang kedua lalu, bahkan di Pulau Jawa dulu ada yang sampai ICU nya lebih dari 100 persen, saking tidak ada tempatnya," ucapnya.

Diketahui, pandemi Covid-19 telah menginfeksi 5.723.858 orang Indonesia, masih terdapat 500.418 kasus aktif, 5.073.522 orang sudah dinyatakan sembuh, dan 149.918 jiwa meninggal dunia.

Pemerintah juga telah menyuntikkan 191,932,093 dosis (92.16 persen) vaksin dosis pertama dan 147,741,019 dosis (70.94 persen) vaksin dosis kedua, serta 12,256,237 dosis (5.88 persen) vaksin dosis ketiga kepada masyarakat yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Baca Juga: Lee Chaeyoung Dikonfirmasi Positif Tertular Covid-19, fromis_9 Lakukan Perubahan Jadwal!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI