Nyesek! Bayi Tiga Hari Malah Dikasih Biskuit oleh Ibu Mertua, Berujung Anak Alami Pembengkakan Dada

Sabtu, 05 Maret 2022 | 16:15 WIB
Nyesek! Bayi Tiga Hari Malah Dikasih Biskuit oleh Ibu Mertua, Berujung Anak Alami Pembengkakan Dada
Bayi tiga hari dikasih biskuit (OhBulan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bayi yang baru lahir memamg harusnya hanya mengkonsumsi air susu ibu (ASI) atau susu formula yang disarankan.

Sangat tidak disarankan memberikan makanan keras pada bayi sebelum waktunya.

Namun baru-baru ini, seorang ibu berbagi momen mengkhawatirkan setelah mengetahui bayinya mengalami pembengkakan di dadanya.

Hal tersebut terjadi setelah bayinya yang baru berumur 3 hari diberi biskuit oleh ibu mertuanya.

Baca Juga: Viral Video Detik-Detik Perahu Wisata Tenggelam, Penumpang Panik Anak-Anak Menangis

Melansir dari OhBulan! kisah tersebut dibagikan oleh perempuan Rusti Ridayanti.

Menurut Rusti, bayinya yang berusia 3 hari diberi makan biskuit kering tiga kali sehari oleh ibu mertuanya. Lebih mengejutkan lagi, bayi malang tersebut mengalami pembengkakan di bagian dada setelah diberi camilan.

Sebagai ibu baru, Rusti menyatakan bahwa tidak tahu bahwa ada efek buruk saat memberikan makanan ringan kepada bayi yang masih kecil.

Bayi tiga hari dikasih biskuit (OhBulan)
Bayi tiga hari dikasih biskuit (OhBulan)

"Patah hati saya melihat dada anak bengkak karena diberi makan canilan selama 3 hari. Saya tidak tahu bayi berusia 3 hari belum bisa diberi makanan itu. Maafkan ibu ya nak," ungkap Rusti

Rusti menyatkaan bahwa ia telah mencoba untuk menghentikan ibu mertuanya tetapi dia dimarahi.

Baca Juga: Viral Kisah Suami Istri Saling Jatuh Cinta Gegara Kelewat Sering Transaksi COD, Jomblo Boleh Coba Nih...

Menurut Rusti, mertuanya juga tidak mengetahui soal itu karena menurutnya, dulu tidak ada pantangan seperti ini.

Setelah itu, Rusti mulai belajar terkait terkait ilmu 'parenting' yang baik dan benar.

"Alhamdulillah, sekarang adek sehat dan baik-baik saja dan sekarang adek berusia empat bulan," ungkap Rusti.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI