Imbas Angin Kencang, Tenda Pernikahan di Palmerah Roboh

Sabtu, 05 Maret 2022 | 15:47 WIB
Imbas Angin Kencang, Tenda Pernikahan di Palmerah Roboh
Tenda pernikahan yang berlangsung di Jalan Haji Saiili, Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat roboh saat angin kencang. (tangkap layar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Angin kencang yang terjadi di kawasan DKI Jakarta turut berimbas pada aktivitas orang-orang pada Sabtu (5/3/2022) ini. Salah satunya adalah robohnya tenda pernikahan yang berlangsung di Jalan Haji Saiili, Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat.

Informasi tersebut dibagikan oleh akun Instagram @merekamjakarta melalui unggahan video berdurasi 54 detik, terlihat orang-orang yang berada di hajatan tersebut membubarkan diri lantaran tenda roboh imbas angin kencang.

Tamu pernikahan yang rata-rata adalah ibu-ibu sampai mengucapkan istigfar lantaran tenda roboh dan membubarkan acara. Belum diketahui secara pasti apakah ada korban luka dalam insiden tersebut.

Hujan disertai angin kencang yang terjadi di kawasan Ibu Kota juga menumbangkan sejumlah pohon. Merujuk pada laporan BPBD DKI Jakarta via Twitter, setidaknya ada 8 pohon yang tumbang.

Baca Juga: Angin Kencang, Atap Bangunan di Pasar Lembang Ciledung Berterbangan

Dari jumlah tersebut, empat pohon yang tumbang itu berada dikawasan Jakarta Selatan. Hal itu terjadi di kawasan Pasar Minggu, Cipete, Kebayoran Baru, hingga Jagarksa sekitar pukul 12.00 hingga pukul 14.00 WIB.

Kejadian serupa imbas angin kencang disertai hujan juga terjadi di Jakarta Timur. Total ada dua titik yang mencakup wilayah Cibubur dan Matraman.

Kemudian di kawasan Jakarta Utara terjadi tiga insiden pohon tumbang. Peristiwa itu terjadi di Tanjung Priuk, Cilincing, dan Kelapa Gading.

Laporan BPBD DKI Jakarta, tidak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut. Pohon tumbang hanya merusak sebuah gudang logistik milik perusahaan jasa antar di Cilandak, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Angin Kencang Terjang Wilayah Bekasi, Banyak Pohon Tumbang, Ini Penjelasan BMKG

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI