10 Negara Pendukung Ukraina Melawan Invasi Rusia, Apakah Indonesia Termasuk di Dalamnya?

Rabu, 02 Maret 2022 | 09:05 WIB
10 Negara Pendukung Ukraina Melawan Invasi Rusia, Apakah Indonesia Termasuk di Dalamnya?
10 Negara Pendukung Ukraina lawan Invasi Rusia. (Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Invasi Rusia ke Ukraina memicu reaksi di sejumlah negara. Ada negara yang mendukung aksi Rusia, ada yang mengecam dan menjatuhkan sanksinya. Ada beberapa yang kemudian mendukung Ukraina dalam mempertahankan kedaulatan negaranya. Mana saja negara pendukung Ukraina?

Hingga kini banyak negara yang mengirimkan bantuan militer maupun kemanusiaan menuju Ukraina sejak invasi Rusia pada Kamis, 24 Februari 2022 silam. Berikut ini adalah daftar negara pendukung Ukraina dalam konflik antara Rusia dan Ukraina.

Negara Pendukung Ukraina

1. Amerika Serikat

Baca Juga: Apa itu Uni Eropa? Mengenal Sejarah, Tujuan Terbentuk dan Daftar Anggota Perserikatan yang Ingin Dimasuki Ukraina

Presiden Amerika Serikat, Joe Biden telah menyatakan sikapnya setelah Rusia melakukan serangan terhadap Ukraina. Amerika Serikat telah mengirimkan tambahan dana sejumlah 350 juta dolar AS sebagai bantuan militer ke Kyiv, Ukraina. Sehingga total dukungan Amerika Serikat terhadap Ukraina menjadi lebih dari 1 miliar dolar AS. Bantuan tersebut juga termasuk senjata dan bantuan militer terhadap Ukraina.

2.  Inggris

Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson menyatakan akan menjatuhkan sanksi besar-besaran yang dapat menghambat perekonomian Rusia. Sementara itu, Boris Johnson juga mengatakan akan memberikan dukungan lebih lanjut ke Ukraina.

3. Jerman

Jerman menghentikan pekerjaan satu pipa minyak yang menghubungan Rusia ke Jerman usai invasi dilakukan Rusia ke Ukraina. Hal ini dipertimbangkan karena Rusia memiliki dampak luas bagi perekonomian Eropa. 

Baca Juga: Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy Nyaris Terbunuh

Sementara itu, Jerman berjanji untuk mengirimkan 1000 senjata anti-tank ke Ukraina, 500 rudal dan 9 howitzer. Jerman juga menyumbangkan 14 kendaraan berlapis baja dan 10.000 ton bahan bakar.

4. Italia

Perdana Menteri Italia, Mario Draghi telah mengutuk keras atas serangan Rusia terhadap Ukraina. Mario menyebutkan bahwa tindakan ini tidak dapat dibenarkan. Italia juga bergabung dan bekerja sama dengan negara-negara NATO untuk memberikan sanksi terhadap Rusia. Italia telah mengirimkan bantuan sejumlah 110 juta euro sebagai bentuk dukungan terhadap Ukraina.

5. Perancis

Presiden Perancis, Emmanuel Macron telah menyatakan dukungannya terhadap Ukraina. Negara pendukung Ukraina ini telah mengirimkan bantuan berupa peralatan militer dan bahan bakar.

6. Republik Ceko

Republik Ceko telah mengirimkan 4.000 mortir dan senjata berisikan 30.000 pistol, 7.000 senapan serbu, 3.000 senapan mesin, 1 juta peluru beserta senapan sniper.

7. Romania

Negara pendukung Ukraina selanjutnya adalah Romania yang memberikan bantuan medis kepada masyarakat Ukraina pada 11 rumah sakit militernya. Romania juga telah mengirimkan bahan bakar, rompi anti peluru, helm dan bahan militer sejumlah 3 juta euro kepada Ukraina.

8. Belanda

Pemerintah Belanda telah mengirimkan 200 rudal Stinger, senapan sniper dan sniper kepada Ukraina. Selain itu, Belanda juga menambahkan 20 juta euro sebagai bantuan kemanusiaan kepada Ukraina.

9. Kanada

Kanada mengirimkan senjata militer kepada Ukraina serta memberikan 500 juta dollar kepada Ukraina untuk membantu mempertahankan diri dari invasi Rusia.

10.  Portugal

Pemerintah Portugal juga memberikan bantuan kepada Ukraina dalam bentuk kacamata penglihatan malam, rompi anti peluru, granat, senapan G3, helm dan masih banyak lainnya.

Itulah 10 daftar negara pendukung Ukraina melawan invasi yang dilakukan oleh Rusia. Semoga dapat menambah wawasan Anda.

Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI