Satgas Klaim Pasien Covid-19 di Rumah Sakit Rujukan Menunjukkan Tren Penurunan

Selasa, 01 Maret 2022 | 17:59 WIB
Satgas Klaim Pasien Covid-19 di Rumah Sakit Rujukan Menunjukkan Tren Penurunan
Ilustrasi- Keterisian RS Rujukan Covid-19 [Antara/HO]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mengungkapkan angka keterpakaian tempat tidur atau bed occupancy rate atau BOR di RS Rujukan Covid-19 telah menurun dari lonjakan pandemi akibat varian Omicron.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Wiku Adisasmito mengatakan BOR RS Covid-19 saat ini berada pada angka 34,92 persen, jauh di bawah standar aman organisasi kesehatan dunia atau WHO yakni 60 persen.

"Per 28 februari, persentase BOR sudah menunjukkan tren penurunan dan berada pada angka 34,92 persen," kata Wiku dalam jumpa pers, Selasa (3/1/2022).

Wiku menyebut total tempat tidur yang disediakan di tempat isolasi terpusat ada sebanyak 57.892 tempat tidur dan 100.490 tempat tidur di ruang isolasi di ICU di rumah sakit rujukan Covid-19 di Indonesia.

Baca Juga: Positif Covid-19 Indonesia Tambah 24.728 Orang, 325 Jiwa Meninggal Usai Long Weekend

"Ditambah pula Indonesia per 25 Februari 2022 memiliki 985 laboratorium pemeriksa Covid-19 yang tercatat oleh Litbangkes. Angka ini sudah jauh lebih tinggi dibanding kapasitas Indonesia pada masa awal pandemi," ujar Wiku.

Sementara, kasus positif Covid-19 di Indonesia kembali bertambah sebanyak 24.728 orang pada Selasa (1/3/2022), sehingga total kasus positif Covid-19 mencapai 5.589.176 orang.

Hari ini juga ada tambahan 325 orang yang meninggal sehingga total menjadi 148.660 jiwa meninggal dunia.

Kemudian, ada tambahan 39.887 orang yang sembuh sehingga total menjadi 4.901.302 orang lainnya dinyatakan sembuh.

Kasus aktif atau orang yang masih dirawat turun 15.484 menjadi 539.214 orang, dengan jumlah suspek mencapai 23.843 orang.

Baca Juga: Kasus Omicron di DKI Jakarta Tembus 4.799 Pasien, Wagub Ahmad Riza: Dimohon Masyarakat Lebih Berhati-hati

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI