Pesawat SAS PK-FSW Bawa Sembako Tergelincir Di Bandara Bilorai, Intan Jaya Papua, Enam Penumpang Selamat

Bangun Santoso Suara.Com
Senin, 28 Februari 2022 | 12:19 WIB
Pesawat SAS PK-FSW Bawa Sembako Tergelincir Di Bandara Bilorai, Intan Jaya Papua, Enam Penumpang Selamat
Pesawat SAS PK-FSW Bawa Sembako Tergelincir Di Bandara Bilorai, Intan Jaya Papua. (foto: Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah pesawat jenis SAS PK-FSW dilaporkan tergelincir di Bandara Bilorai, Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua pada Senin (28/2/2022) hari ini. Pesawat perintis yang mengangkut sembako itu diketahui berpenumpang enam orang.

Berdasarkan sejumlah laporan media lokal Papua, peristiwa itu dibenarkan oleh Kepala Bidang Humas Polda Papua, Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal. Ia mengatakan, pesawat tersebut tergelincir pada pukul 08.37 WIT.

“Saat landing dari arah runway 09 Bandara Bilorai, kemudian jarak sekitar 50 meter dari titik landing awal di landasan Pesawat SAS PK-FSW mengalami pecah ban bagian depan. Sehingga Pesawat tergelincir keluar arah kanan landasan,” kata Kamal sebagaimana dilansir Papuainsiden.com.

Kamal juga melaporkan, tak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam kecelakaan pesawat di Papua itu. Saat ini pesawat masih berada di landasan bandara.

Baca Juga: Video Dramatis Polisi Selamatkan Korban Kecelakaan Pesawat dari Hantaman Kereta Api

Akibat kecelakaan tersebut, pesawat SAS PK-FSW mengalami kerusakan pada bagian mesin baling-baling, ban depan patah dan kerusakan bagasi depan.

Aktivitas di Bandara Bilorai Distrik Sugapa juga dilaporkan masih tetap beraktivitas seperti biasa. Di mana bandara ini mendapat pengamanan dari aparat gabungan TNI dan Polri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI