Suara.com - Kasus kepala bocah yang terjepit kembali terjadi. Kali ini, kepala sang bocah terjepit di sela-sela tembok rumah yang membuat warga setempat kalang kabut.
Peristiwa menggegerkan ini viral setelah dibagikan oleh akun Instagram @/fakta.indo. Hingga berita ini dipublikasikan, video tersebut sedikitnya telah mendapatkan 18 ribu tanda suka.
"Kepala bocah nyangkut di sela-sela tembok rumah," tulis akun ini sebagai keterangan Instagram seperti dikutip Suara.com, Sabtu (26/2/2022).
Dalam video, teriakan bocah itu terdengar nyaring. Ia menangis histeris saat menyadari kepalanya terjepit di antara dua pilar tembok yang berdekatan.
Kejadian itu diduga terjadi di tengah acara perkumpulan warga. Hal ini terlihat dari pakaian warga yang seolah hendak menghadiri acara penting.
Begitu pula dengan sang bocah yang mengenakan setelan celana jeans dan batik. Ia terus menjerit saat kepalanya berada tepat di tengah pilar, tidak bisa bergerak sama sekali.
Bapak-bapak yang berada di lokasi kejadian langsung berusaha menolong. Mereka awalnya menarik badan sang bocah, tetapi cara itu tak berhasil.
Bocah itu justru berteriak semakin kencang karena kesakita. Sementara itu, emak-emak yang berada di depan kepala bocah berusaha menenangkan, meski ia sendiri panik.
"Hla kok iso toh? (Hla kok bisa sih?)" tanya emak-emak dengan suara panik.
Baca Juga: Bapak-bapak Unboxing Isi Berkat Tahlilan, Benda di Besek Bikin Salfok: Itu Beneran?
Ia tidak habis pikir bagaimana kepala bocah itu bisa terjepit di dalam tembok. Sang emak lantas menyarankan agar bapak-bapak mendorong bocah itu, lalu memutarnya ke depan.
Mereka kemudian mulai mengangkat tubuh bocah itu, dan memiringkingkannya ke samping. Setelah itu, tubuh sang bocah didorong ke depan.
Tak disangka, cara tersebut berhasil. Bukan cuma kepala, namun seluruh tubuh bocah itu mengejutkannya bisa melewati pilar sempit tersebut saat didorong.
Tangisan bocah itu sontak langsung berhenti seketika. Ia begitu lega saat menyadari kepalanya sudah lolos dari jepitan pilar tembok.
Insiden kepala bocah terjepit itu langsung dibanjiri komentar warganet. Mereka menuliskan beragam komentar kocak sampai memuji aksi penyelamatan yang dilakukan warga.
"Incredible rescue skills (skil penyelamatan yang luarbiasa)," puji warganet.
"Problem solved (masalah selesai) setelah emak-emak turun tangan," komentar warganet.
"Padahal tinggal copotin aja kepalanya terus lem lagi. Gitu aja ribet," canda warganet.
"Bisa-bisanya itu kepala masuk kesitu," sahut warganet.
"Pengalaman yang tidak akan terlupakan," celutuk warganet.
"Alhamdulillah terlahir kembali, anaknya laki-laki bu," tambah yang lain.
"Mau ketawa tapi kasihan, akhirnya ketawa di dalam hati aja," timpal lainnya.
Video yang mungkin Anda lewatkan: