Suara.com - Sepeda motor merupakan alat transportasi yang banyak digunakan orang di Indonesia.
Banyaknya orang yang memilih menggunakan sepeda motor sebab harganya terjangkau dan efisien dipakai sehari-hari.
Menggunakan sepeda motor tentu tidak sekadar dipakai saja. Sepeda motor sesekali harus dilakukan perawatan di bengkel.
Hal itu dilakukan agar sepeda motor ketika dipakai bisa aman tanpa ada kerusakan. Jangan sampai ketika dipakai mendadak rusak di tengah jalan.
Baca Juga: Viral Pengakuan Pemuda Kristen di Papua Soal Kumandang Azan, 25 Tahun Tiap Subuh Selalu Dibangunkan
Akun media sosial Twitter @jowoshitpost membagikan video singkat mengenai pria mengendarai sepeda motor yang tiba-tiba rusak.
Video itu diambil dari rekaman CCTV sebuah rumah yang dilewati oleh pria pengendara sepeda motor.
Dalam rekaman tersebut, pria ini dari kejauhan tampak mengendari sepeda motornya. Tiba-tiba di tengah jalan ban sepeda motor bagian depan lepas dari kerangkanya.
Pria itu dengan sigap mengerem sepeda motor yang dikendarainya. Untung saja pria tersebut tidak sampai jatuh ke aspal.
Tidak pula ada kendaraan lain yang lewat sehingga kecelakaan dapat terhindarkan.
Baca Juga: Heboh Sapi Ngamuk Masuk ke Rumah, Bocah Hampir Diseruduk
Sementara, ban yang lepas tadi menggelinding jauh ke depan. Pria ini pun turun dari sepeda motor kemudian menyeretnya sambil berjalan ke arah ban menggelinding.
Ban depan sepeda motor lepas
Sejak diunggah satu hari lalu, video ini telah mendapatkan 350, 4 ribu tayangan dan 13, 1 ribu suka. Video tersebut menuai berbagai macam komentar dari warganet.
"Kenapa enggak ambil bannya saja daripada nyeret motor," kata salah satu warganet.
"Sedih banget, masnya sampai kaget wkwk," ucap yang lain.
"Kabarnya ban depan masih menggelinding sampai sekarang," tulis lainnya.
"Ini yang gue takut kalau ngebut bawa motor, untung masnya enggak kenapa-kenapa," cuit yang lain.
"Yo iki di tinggal pas nyaman-nyamane dadine ngunu (Ya ini ditinggal pas nyaman-nyamannya jadi begitu)" sahut warganet lainnya.
Beberapa pengguna Twitter heran ban sepeda motor bisa lepas dan ingin tertawa melihat kejadian itu.
"Kok bisa copot begitu ya wkwk," komentar seorang pengguna Twitter.
"Lah kok iso wkwk," kata yang lain.
"Menahan tawa dari tadi untung pakai masker," timpal lainnya.
Kontributor : Haqia Alfariz Ramadhani