Hasil Survei Dua Kader PDIP Bertolak Belakang, Ganjar Melesat Pepet Prabowo, Puan Nyungsep di Bawah 1 Persen

Aprilo Ade Wismoyo Suara.Com
Kamis, 24 Februari 2022 | 18:10 WIB
Hasil Survei Dua Kader PDIP Bertolak Belakang, Ganjar Melesat Pepet Prabowo, Puan Nyungsep di Bawah 1 Persen
Ganjar Pranowo dan Puan Maharani. [ANTARA]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Litbang Kompas merilis hasil survei kepemimpinan nasional soal elektabilitas tokoh pilihan publik untuk menjadi calon presiden (capres) 2024. 

Melansir Wartaekonomi.co.id -- jaringan Suara.com, survei tersebut memperlihatkan elektabilitas beberapa tokoh termasuk dua kader PDIP Ganjar Pranowo dan Puan Maharani.

Menariknya, elektabilitas Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo melesat jauh dibandingkan Ketua DPR Puan Maharani. Ganjar memperoleh 20,5 persen, sementara Puan hanya 0,6 persen.

Dalam pertanyaan 'jika pemilu diselenggarakan pada saat survei dilakukan, siapa yang akan dipilih?', 26,5 persen responden memberikan pilihan kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.

Baca Juga: Elektabilitas Andika Perkasa Salip Erick dan Puan, Pengamat Politik: Faktor Kerinduan Publik pada Pemimpin Tegas

Kemudian, Ganjar pun mendapat suara 20,5 persen. Sedangkan Anies Baswedan memperoleh 14,2 persen.  

Elektabilitas Ganjar diketahui merangkak naik, mulai dari 7,3 persen pada April 2021. Kemudian 13,9 persen pada Oktober 2021, dan 20,5 persen pada Januari 2022.  

Ganjar Pranowo membuka rapat kerja daerah (rakerda) Perkumpulan Aparatur Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Papdesi) Nusa Tenggara Barat (NTB).
Ganjar Pranowo 

Tingginya elektabilitas tiga tokoh tersebut menciptakan jarak yang cukup jauh dengan nama-nama lainnya yang turut masuk bursa pilpres.  Diantaranya Ketua DPR RI, Puan Maharani harus puas di urutan terakhir dari 13 tokoh dengan suara 0,6 persen. 

Sementara itu, ada 4,1 persen responden yang menjawab tokoh lainnya dan 11,8 persen responden menjawab tidak ada, tidak tahu, atau rahasia. 

Survei dilakukan melalui wawancara tatap muka terhadap 1.200 responden pada 17-30 Januari 2022. 

Baca Juga: Elektabilitas Prabowo Subianto Teratas di Survei Litbang Kompas, Pakar UGM Tak Kaget

Para responden dipilih secara acak menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat di 34 provinsi. Tingkat kepercayaan 95 persen dan margin of error penelitian ± 2,8 persen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI