5 Kandidat Kepala Otorita IKN, Siapa Sosok Idaman yang Bakal Ditunjuk Jokowi Jadi Pemimpin Nusantara?

Rabu, 23 Februari 2022 | 14:05 WIB
5 Kandidat Kepala Otorita IKN, Siapa Sosok Idaman yang Bakal Ditunjuk Jokowi Jadi Pemimpin Nusantara?
Presiden Joko Widodo atau Jokowi, siapa kandidat kepala otorita IKN pilihan Jokowi (Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Tumiyana atau Tumiyono yang disebut-sebut jadi calon pemimpin ibu kota negara baru (tangkapan layar Youtube Widodo Makmur TV)
Tumiyana atau Tumiyono, kandidat kepala otorita IKN (tangkapan layar Youtube Widodo Makmur TV)

4. Tumiyana 

Eks direktur utama Wijaya Karya (WIKA), Tumiyama juga disebut sebagai kandidat kepala otorita IKN. Tumiyama sebelumnya menjabat sebagai Direktur Utama PT. Pembangunan Perumahan (Persero) tbk. Selain itu, dia juga pernah menjabat sebagai Direktur Keuangan, sebelum menjadi Dirut PT. PP selama periode jabatan tahun 2008-2016, dilanjutkan periode tahun 2016-2018. Dia adalah sosok tak asing di kalangan BUMN. 

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil [ist]
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, kandidat kepala otorita IKN [ist]

5. Ridwan Kamil

Setelah presiden menyatakan bahwa syarat calon kandidat kepala otorita IKN memiliki kualifikasi pernah memimpin daerah, nama Ridwan Kamil muncul sebagai kandidat kepala otorita IKN. Pemilik nama lengkap Mochammad Ridwan Kamil dikenal sebagai arsitek selain sebagai Gubernur Jawa Barat. Sebelum menjadi pejabat pemerintahan, Ridwan Kamil menjalani karir sebagai arsitek yang merangkap sebagai dosen tidak tetap di Institut Teknologi Bandung. 

Masih ada nama lain yang muncul sebagai kandidat kepala otorita IKN. Misalnya saja Menteri Sosial Tri Rismaharini, Wali Kota Makassar Danny Pomanto, hingga Gubernur Aceh Nova Iriansyah. Namun, setelah presiden menyatakan syarat kandidat kepala otorita IKN berasal bukan dari partai politik, maka otomatis nama-nama yang berkaitan dengan partai politik gugur. 

Kontributor : Mutaya Saroh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI