Viral Vandalisme di Tempat Wisata, Tulis Nama Ini Sebagai Presiden RI Berikutnya

Aprilo Ade Wismoyo Suara.Com
Selasa, 22 Februari 2022 | 13:36 WIB
Viral Vandalisme di Tempat Wisata, Tulis Nama Ini Sebagai Presiden RI Berikutnya
Ilustrasi vandalisme. (Unsplash/Alexander Popov)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemilihan umum untuk memilih presiden Indonesia berikutnya akan dilaksanakan pada tahun 2024 mendatang. 

Masih dua tahun lagi pemilu presiden akan digelar. Tetapi saat ini sudah banyak nama-nama yang bermunculan di publik. 

Nama-nama para pejabat yang digadang akan maju mejadi calon presiden dalam kontestasi pemilu 2024. 

Beberapa nama yang sering disebut akan maju dalam pemilu 2024 yakni Prabowo Subianto, Sandiaga Uno, Anies Baswedan hingga Ganjar Pranowo

Bicara soal calon presiden mendatang, seorang pengguna media sosial Twitter @lexiaism membagikan sebuah foto vandalisme yang menyebut nama salah satu pejabat tersebut. 

"Siapa yang nulis ngaku?" keterangan cuitan berisi foto vandalisme seperti dikutip oleh Suara.com, Senin (21/02/2022).

Foto itu menangkap tulisan vandalisme di sebuah pagar dari tempat wisata yang tidak disebutkan lokasi pastinya. Tulisan vandalismenya yakni, "Ganjar Pranowo The Next Presiden RI".

Cuitan tentang vandalisme yang menyangkut nama Ganjar Pranowo mendadak viral di Twitter. 

Vandalisme menyangkut nama Ganjar Pranowo

Baca Juga: Bidik 3 Sosok Gubernur di Jawa untuk Diusung Sebagai Capres, Nama Ini yang Paling Mungkin Dipilih Nasdem

Aksi vandalisme di tempat wisata Twitter @lexiaism
Aksi vandalisme di tempat wisata Twitter @lexiaism

Baru beberapa jam cuitan ini diunggah telah mendapatkan lebih dari 800 retweet dan 9000 likes dari pengguna Twitter. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI