Kini KPK Resmi Punya Lagu dan Hymne Ciptaan Istri Firli Bahuri, Eks Pegawai: Sungguh Ini Sebuah Prestasi Terbaik

Kamis, 17 Februari 2022 | 15:24 WIB
Kini KPK Resmi Punya Lagu dan Hymne Ciptaan Istri Firli Bahuri, Eks Pegawai: Sungguh Ini Sebuah Prestasi Terbaik
Ketua KPK Firli Bahuri di Kompleks Gedung Parlemen Senayan, Jakarta. [Suara.com/Novian Ardiansyah]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) resmi memiliki lagu Mars dan Hymne. Lagu tersebut diciptakan oleh Ardina Safitri yang meruapakan istri Ketua KPK Firli Bahuri.

Salah satu respon terkait adanya lagu Mars dan Hymne KPK itu disorot oleh eks pegawai KPK Aulia Postiera melalui akun twitternya bernama @paijodirajo.

Dalam cuitannya, Aulia Postiera menyebut ketua KPK Firli Bahuri dinilai luar biasa.

"Luar biasa sekali Ketua @KPK_RI ini. Setelah viral dengan masak nasi goreng dan naik helikopter, hari ini Firli merilis lagu Hymne dan Mars KPK ciptaan istrinya," isi Twitt @paijodirojo dikutip suara.com, Kamis (17/2/2022).

Apalagi, kata Aulia, Ketua KPK Firli Bahuri turut memberikan penghargaan kepada istrinya tersebut.

"Lalu kemudian memberikan penghargaan kepada istrinya," ucapnya

"Sungguh ini sebuah prestasi terbaik," imbuhnya

Pada akhir cuitannya, Aulia pun menanyakan kepada warganet, bagaimana menanggapi adanya Lagu Mars dan Hymne KPK tersebut.

Aulia dalam cuitnya tersebut, juga mencantumkan sejumlah foto ketika Firli Bahuri memasak nasi goreng dan naik Helikopter.

Baca Juga: Lagu Mars KPK Ciptaan Istri Firli Bahuri Diklaim Akan Bakar Semangat Pegawai, Ketua IM: Ironis Sekali

"Gimana, gaes? Setuju ga sih?" tanyanya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI