Suara.com - Tak sedikit peraturan yang dibuat terdengar tidak masuk akal hingga menuai pro kontra bahkan kritikan.
Tidak terkecuali dengan beberapa peraturan di sekolah yang ada di Indonesia.
Peraturan sekolah yang menuai pro kontra antara lain: larangan menggunakan jaket, memakai skincare atau make up, memakai sepatu berwarna, dan lainnya.
Seorang siswa di Medan mengirimkan curahan hatinya ke akun Twitter @schfess mengenai peraturan di sekolahnya yang tidak masuk akal.
Siswa ini mengatakan apabila dia sebentar lagi akan melakukan foto ijazah sekolah. Namun pihak sekolahnya memaksa dirinya untuk membuka jilbab.
"Sebentar lagi aku foto ijazah akan tetapi sekolahku memaksa aku untuk membuka jilbab," ucapnya seperti dikutip oleh Suara.com, Selasa (15/02/2022).
Siswa itu mengaku sebagai umat muslim dirinya tidak ingin membuka jilbabnya hanya untuk foto ijazah.
Tetapi pihak sekolahnya tetap memaksa dan beralibi bahwa jika foto ijazah menggunakan jilbab bisa susah mendapatkan kerja.
Dia yang mendengar penjelasan tersebut justru dibuat bertanya, "Kenapa bisa begitu?"
Baca Juga: 4 Pelajar SMA Negeri di Deli Serdang Positif Covid-19
Kepala sekolahnya menerangkan jika itu adalah aturannya.