Suara.com - Ketua Komisi III DPR, Bambang Wuryanto, mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan kunjungan spesifik ke Desa Tada, Kecamatan Tinombo Selatan, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah. Kunjungan itu terkait tewasnya seorang warga saat demo tolak tambang emas PT Trio Kencana.
Menurut Bambang, sementara ini tewasnya seorang warga akibat luka tembak merupakan suatu insiden. Karena itu dibutuhkan pendalaman lebih lanjut melalui kunjungan spesifik dari Komisi III.
"Sementara waktu kami ketua komisi mengatakan insiden karena akan ditindaklanjuti dengan ke sana (Parigi Moutong). Karena masalah pokoknya, yaitu penutupan tambang sudah ditutup tinggal kalau menunggu pencabutan IUP tentu ada proses," kata Bambang di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (14/2/2022).
Bambang mengatakan untuk pencabutan IUP memang dibutuhkan proses. Namun lanjut dia, kegiatan pertambangan sudah ditutup sejak 17 Januari 2022.
Baca Juga: 59 Warga Penolak Tambang Emas Dibebaskan Polisi, Hari Ini Warga Lanjutkan Aksi Sampai Kota Palu
Namun Bambang memastikan Komisi III akan memastikan lebih dulu, apakah memang peristiwa tewasnya seorang warga adalah insiden atau ada pelanggaran hukum. Sebab saat ini, menurutnya Komisi III tidak bisa menghakimi begitu saja tanpa pendalaman lebih dulu.
"Untuk memastikan insiden atau bukan insiden maka Komisi III akan kunjungan spesifik ke sana," ujarnya.
Kunjungan spesifik itu dijadwalkan pada 17 Februari 2022. Adapun tim dari Komisi III akan dipimpin Wakil Ketua Komisi III Pangeran Khairul Saleh.
"Kami sudah putusin yang pergi kunspek ke Palu ini nanti yang mimpin Pak Pangeran. Jadi nanti dari hasil sana kan dirapatkan," kata Bambang.
Wajib Diusut Tuntas
Sebelumnya, anggota Komisi III DPR fraksi Nasdem, Taufik Basari turut berkomentar soal seorang warga Desa Tada, Kecamatan Tinombo Selatan, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, meninggal dunia usai tertembak saat aksi menolak tambang emas PT Trio Kencana.
Taufik mengatakan, Polda Sulawesi Tengah perlu mengusut tuntas siapa aktor atau oknum yang melakukan penembakan terhadap seorang warga tersebut.
"Meskipun Kapolda Sulteng sudah menyampaikan maaf, namun pelaku penembakan dan kekerasan wajib diusut dan dilakukan penegakan hukum," kata Taufik saat dihubungi, Senin (14/2/2022).
Menurutnya, memang situasi di sana pasti makin memanas setelah adanya satu korban tewas tertembak. Untuk itu, aparat kepolisian hingga Gubernur setempat perlu melakukan langkah antisipatif.
"Saya meminta juga kepada kepolisian dan Gubernur untuk memulihkan keadaan agar tercipta situasi yang kondusif serta mewujudkan dialog dengan masyarakat," tuturnya.
Lebih lanjut, Taufik menilai keluarga korban juga perlu diberikan perhatian pasca kejadian tersebut. Termasuk terhadap korban yang mengalami luka-luka pasca melakukan aksi.
"Saya meminta agar Kapolda memberikan perhatian kepada korban dan keluatga korban baik yang tertembak maupun yang mengalami kekerasan," tandasnya.
Diketahui, Warga Desa Tada, Kecamatan Tinombo Selatan, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, meninggal terkena peluru. Saat bentrok dengan polisi.
Warga sebelumnya melakukan aksi penolakan terhadap tambang emas PT Trio Kencana di daerah mereka. Aksi berlangsung malam hari, Sabtu 12 Februari 2022. Menewaskan warga bernama Erfaldi.
Massa menuntut Gubernur Sulawesi Tengah mencabut izin usaha PT Trio Kencana.