Viral Pelaminan Kena Banjir, Malah Disebut Warganet Pakai Konsep Sungai Hingga Diyakini Gegara Nekat Tutup Jalan

Kamis, 10 Februari 2022 | 21:46 WIB
Viral Pelaminan Kena Banjir, Malah Disebut Warganet Pakai Konsep Sungai Hingga Diyakini Gegara Nekat Tutup Jalan
Viral pelaminan pernikahan malah kena banjir. (TikTok/@rioperdana39)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pernikahan adalah momen sakral yang tentu saja diimbangi dengan persiapan sangat matang. Konsep hingga eksekusi setiap detail acara, termasuk pelaminan dan venue pernikahan, harus dipersiapkan sematang mungkin.

Namun apa jadinya jika pelaminan pernikahan itu malah terkena banjir?

Hal itulah yang terekam di video unggahan akun TikTok @rioperdana39. Tampak aliran air yang begitu deras melewati lokasi pernikahan hingga menyebabkan pelaminan yang sudah ditata sedemikian rupa pun menjadi basah.

Meskipun banjir tidak tinggi, namun aliran air yang deras menyebabkan lokasi tersebut sulit untuk digunakan melanjutkan pernikahan. Tak diketahui jelas apakah pernikahan sedang berlangsung ketika banjir terjadi, yang pasti tampak sejumlah warga sudah berteduh di teras salah satu rumah terdekat.

Baca Juga: Hujan Deras, Permukiman Warga Kolpajung Pamekasan Madura Terendam Banjir Setinggi Lutut

Kursi-kursi yang semestinya dipakai untuk tamu juga langsung dibereskan. Sementara sejumlah orang malah terekam duduk di atas pelaminan lantaran mereka pun terjebak tidak bisa kemana-mana dengan aliran air yang begitu deras.

Pemilik konten sendiri menyertakan keterangan yang menyiratkan bahwa venue pernikahan tersebut didirikan di jalan umum. Seperti diketahui, belakangan media sosial memang kerap diramaikan dengan keluhan pemilik hajatan yang sampai menutup jalan dan mengganggu mobilitas masyarakat setempat.

"Akhirnya ada yang mewakili perasaan pengguna jalan umum," tutur kreator konten tersebut, seperti dikutip Suara.com pada Kamis (10/2/2022).

"Kalo cuma puter balik sih oke lah, kalo sampe harus jalan kaki ngelewatin dalam tenda ‍," imbuhnya sebagai caption unggahan.

Viral pelaminan pernikahan malah kena banjir. (TikTok/@rioperdana39)
Viral pelaminan pernikahan malah kena banjir. (TikTok/@rioperdana39)

Video ini pun langsung diramaikan dengan banyak komentar warganet. Namun bukan cuma mengomentari soal hajatan yang digelar sampai menutup jalan umum, warganet rupanya malah berseloroh bahwa pernikahan tersbeut digelar dengan konsep ala pemandangan sungai.

Baca Juga: Viral Video Diduga Seorang Guru Bakar Sepatu Murid karena Langgar Aturan

"Berapa harga sekalian ada tema air sungai gitu?" tanya seorang warganet. "Sangat decorative ya kan," balas pemilik konten, mengamini sindiran warganet tersebut.

"Saya bukan tetangganya tapi ikut bahagia ," komentar warganet.

"Menurut saya pesta harus modal, jangan sampai mengganggu fasilitas umum," ujar warganet lain.

"Itu berkat doa mantan yang tersakiti," celetuk warganet.

"Udah ga jaman nutup jalan buat hajatan, dulu sih kendaraan ga sebanyak sekarang, jaman sekarang di desa aja mobil motor udah lalu lalang," imbuh warganet lain.

"Kira gw konsep nya di atas sungai, ternyata di jalan," timpal yang lainnya.

Untuk video selengkapnya bisa ditonton di sini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI