Suara.com - Kereta kelinci adalah salah satu transportasi wisata. Kereta kelinci sering dijumpai di tempat-tempat wisata untuk mengantarkan pengunjung berkeliling area rekreasi.
Kereta kelinci juga ada yang beroperasi di jalan-jalan umum. Biasanya kereta kelinci yang beroperasi di jalan umum terdapat di wilayah kabupaten atau pedesaan.
Kereta kelinci di sana menjadi hiburan masyarakat sekitar untuk berkeliling daerahnya pada sore hari.
Warna yang ceria serta gambar kartun lucu pada kereta kelinci membuat anak kecil suka naik kendaraan ini.
Baca Juga: Viral Perjuangan Ibu ODGJ Rawat Bayi, Video Kondisi Keluarganya Menyayat Hati
Ternyata tak hanya anak kecil saja yang suka, orang tua pun banyak senang naik kereta kelinci.
Sayangnya orang tua yang naik kereta kelinci malah mendapatkan ledekan dari bocah cilik.
Akun media sosial Twitter @jowoshitpost membagikan video singkat kejadian seorang bocah meledek orang tua yang naik kereta kelinci.
Rekaman video berdurasi 6 detik itu memperlihatkan kereta kelinci sedang melintasi jalan di area pemukiman.
Terdengar suara seorang bocah berbisik pada temannya membicarakan wanita yang naik kereta kelinci.
Baca Juga: Viral Pria Tarik Mobil Mogok Pakai Motor, Warganet Angkat Topi: Supra Wani Ngeyel!
"Oh lho enek mbak-mbak Kristen," ucap bocah tersebut.
Kereta kelinci datang melewati bocah ini. Tampak seorang penumpang ibu-ibu paruh baya melambaikan tangan ke arah kamera.
Beberapa penumpang orang tua maupun anak-anak menengok juga ke sana. Bocah yang berbisik tadi tiba-tiba meledek orang-orang tua yang naik kereta kelinci itu.
"Ya wis tuwek numpak sepur kelinci hahaha (Ya sudah tua naik kereta kelinci hahaha)" kata bocah tersebut dilanjutkan dengan ketawa.
Tuai perdebatan publik
Cuitan yang diunggah pada Selasa (08/02/2022) kemarin mendapat perhatian dari publik. Aksi bocah itu meledek orang tua naik kereta kelinci menuai perdebatan publik.
Sebagian orang menghujat aksi bocah ini yang meledek orang tua.
"Dik mulutmu itu loh," kata seorang pengguna Twitter.
"Lambene rek digas ae (Mulutnya rek digas saja)" imbuh yang lain.
"Mulutnya enggak pernah di sekolahkan sama ibunya," ujar lainnya ditulis dengan Bahasa Jawa.
"Cocote ora difilter (mulutnya tidak difilter)" timpal pengguna Twitter lain.
Sebagian lainnya menanggapi santai ucapan bocah tersebut.
"Omongane cah cilik kadang jujur tapi njengkelno (Omongannya anak kecil kadang jujur tapi menjengkelkan)" kata seorang warganet.
"Ibuku suka mengajak cucunya naik kereta kelinci, katanya cucunya yang senang. Padahal ibuku sendiri yang ingin sampai mengajak anak tetangga buat naik kereta kelinci," ujar yang lain dalam Bahasa Jawa.
"Aku saja kalau lagi di kampung kereta kelinci lewat pengen banget naik wkwk. Soalnya bayarnya murah terus putarnya jauh. Hitung-hitung jalan-jalan kan," sahut lainnya.
Kontributor : Haqia Alfariz Ramadhani