Hasil Survei Sebut Anies Baswedan Gagal Pimpin DKI Jakarta

Rabu, 09 Februari 2022 | 12:51 WIB
Hasil Survei Sebut Anies Baswedan Gagal Pimpin DKI Jakarta
Ilustrasi Anies Baswedan. [Suara.com/Eko Faizin]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lembaga Survei Nusantara Strategic Network memberikan hasil yang mengungkapkan kinerja Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, hasil survei tersebut menyebut 60,3 persen warga DKI Jakarta tidak puas dengan kinerja Anies Baswedan.

Sementara warga yang mengaku puas hanya mencapai 33,8 persen.

Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Anak Bangsa atau LKAB, Rudi S Kamri menganggap hasil survei tersebut seperti membuktikan Anies Baswedan dinilai gagal memimpin Jakarta.

Baca Juga: Anies Baswedan Didoakan Jadi Presiden, Pengamat: Sebatas Harapan

"Ini menegaskan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan gagal memimpin wilayahnya, karena rakyat ternyata banyak yang tidak puas," kata Rudi, seperti dikutip dari Hops--jaringan Suara.com, Rabu (9/2/2022).

Rudi mengaku terkejut melihat hasil survei tersebut.

"Sangat mengejutkan ketika melihat tidak ada separuh warga Jakarta yang puas. Artinya, Anies gagal total menjadi Gubernur DKI Jakarta," tandasnya.

Selain itu, Rudi beranggapan bahwa hasil survei tersebut memberikan pesan kuat untuk masyarakat di Jakarta.

"Ini pesan kuat warga Jakarta untuk Anies Baswedan. Jadi, Anies bisa wawas diri terkait kinerjanya yang buruk di Jakarta," ungkapnya.

Baca Juga: Pengamat: Anies Baswedan Dipasangkan dengan Siapa pun Peluang Menang Sangat Besar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI