Guru Baik Hati, Jumat Berkah Traktir Makan Murid Sekelas, Warganet Terharu: Sehat Terus Pak

Jum'at, 04 Februari 2022 | 11:27 WIB
Guru Baik Hati, Jumat Berkah Traktir Makan Murid Sekelas, Warganet Terharu: Sehat Terus Pak
Guru Baik Hati, Jumat Berkah Traktir Makan Murid Sekelas (TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang guru yang berbaik hati mentraktir murid-muridnya saat Jumat berkah telah menjadi viral di media sosial.

Momen itu menjadi viral dan masuk konten FYP usai diunggah oleh akun TikTok @iniipiaamga. Hingga berita ini ditulis, video telah ditonton 683 ribu kali dan mendapat 59 ribu tanda suka.

"Wareg (kenyang)," tulisnya sebagai keterangan unggahan seperti dikutip Suara.com, Jumat (4/2/2022).

Dalam video, tampak suasana kelas hari Jumat. Murid-murid kelas itu mengenakan seragam Pramuka.

Di depan kelas ada seorang guru paruh baya yang duduk mengamati murid-muridnya.

Guru itu telah berbaik hati membelikan makan untuk murid-murid yang saat itu sedang diajar olehnya.

Video ini direkam oleh salah seorang murid yang duduk di bagian belakang kelas. Bahkan, ia mengaku tidak jadi lemas karena dibelikan makan oleh sang guru.

"Nggak jadi lemes prend, guruku baik pol. Jumat berkah dikasih makan," tulis keterangan video.

Guru Baik Hati, Jumat Berkah Traktir Makan Murid Sekelas (TikTok)
Guru Baik Hati, Jumat Berkah Traktir Makan Murid Sekelas (TikTok)

Pada salah satu meja yang ada di bagian depan kelas, terlihat sejumlah mangkuk bakso yang sudah tertata rapi.

Baca Juga: Viral Rombongan Tamu Undangan Pernikahan Bawa Hadiah Buket Uang dan Payung Uang, Warganet: Temannya Sultan Semua

Terlihat seorang murid perempuan yang membantu untuk membawakan nampan berisi sejumlah mangkuk bakso.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI