Suara.com - Sosok Norman Kamaru lagi-lagi menjadi sorotan publik. Kali ini, ia disebut-sebut telah berganti nama hingga digosipkan pindah agama. Nah, siapa Norman Kamaru ini?
Untuk tahu siapa Norman Kamaru sebenarnya. Silahkan simak artikel ini. Dulu, Norman Kamaru begitu populer setelah videonya berjoget ala India dengan seragam polisi hingga viral di media sosial.
Ya, dialah Norman Kamaru yang merupakan mantan Anggota Brimob Polda Gorontalo yang dipecat tahun 2011. Pada saat itu, Norman Kamaru menyandang pangkat terakhir Briptu atau Brigadir Polisi Satu.
Setelah cukup lama tidak terdengar kabarnya, kini Norman Kamaru kembali menghebohkan jagat dunia maya. Bagaimana tidak, Norman Kamaru diketahui telah mengganti nama dan bahkan juga diisukan telah berpindah agama. Norman Kamaru kini dikenal sebagai Onca Marthinus dan nama barunya itu juga telah menjadi nama akun di Instagram-nya @onca_marthinus. Gara-gara nama barunya tersebut, Norman Kamaru juga disebut telah pindah agama.
Baca Juga: Kembali Disorot, 5 Potret Terkini Norman Kamaru Heboh Pindah Agama
Di bawah ini ada sekumpulan fakta tentang siapa Norman Kamaru, yang baru-baru ini bikin heboh. Yuk, simak ulasannya!
Norman Kamaru menjadi sorotan publik setelah dirinya mengganti nama profil akun Instagram pribadinya. Saat ini, Norman Kamaru menggunakan nama Onca Marthinus dalam profil Instagram miliknya.
2. Bantah telah mengganti nama
Usai menuai beragam pertanyaan dari warganet mengenai perubahan nama pada profil Instagram pribadinya, Norman Kamaru akhirnya memberikan klarifikasi. Menurutnya, dirinya sama sekali tidak mengubah namanya. Adapun hingga saat ini, nama resminya tetaplah Norman Kamaru.
Baca Juga: 7 Potret Norman Kamaru Terkini, Ganti Nama dan Pindah Agama, Faktanya?
Lebih lanjut menurut Norman Kamaru, nama Onca Marthinus yang digunakan sebagai nama profil Instagram merupakan akronim dari Norman Kamaru. Onca Marthinus = Onca (singkatan dari OmaN CAmaru/nOrmaN CAmaru). Sedangkan Marthinus adalah marga atau nama belakang sang Ibu.
3. Norman Kamaru diisukan pindah agama
Bersamaan dengan digantinya nama profil Instagram menjadi Onca Marthinus juga membuat beberapa warganet menyebutkan jika Norman Kamaru sudah pindah agama. Namun, hal tersebut seakan dibantah oleh Norman Kamaru.
Dalam unggahannya, Norman Kamaru terlihat turut ikut kegiatan sosial membagikan Al-Quran dan merayakan Idul Adha bersama dengan sang istri.
4. Norman Kamaru diisukan dekat dengan wanita lain
Tidak hanya soal ganti nama di profil Instagram dan isu pindah agama, Norman Kamaru juga menjadi sorotan mengenai kondisi rumah tangganya. Dalam unggahan terbaru di Instagram pribadi miliknya, Norman Kamaru terlihat tengah memeluk seorang wanita berhijab, bernama Khofifah Endarwati.
Sontak unggahan tersebut menuai beragam komentar warganet. Beberapa warganet mempertanyakan siapa wanita yang tengah dipeluk Norman Kamaru tersebut.
Sebelumnya, Norman Kamaru diketahui sudah menikah dengan seorang gadis keturunan Arab bernama Jhasmine Titis. Pernikahannya dengan Jhasmine tersebut merupakan yang kedua kalinya, setelah sebelumnya Norman gagal membangun rumah tangga dengan istri pertamanya.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama