Suara.com - Beredar foto sekaligus narasi yang menyatakan Presiden Joko Widodo merayakan Tahun Baru Imlek berkerumun tanpa protokol kesehatan.
Foto dan narasi itu diunggah oleh akun Facebook Joko Raja Hutang pada 2 Februari 2022. Akun ini mengunggah tiga foto yang memperlihatkan Presiden Jokowi merayakan Imlek dan berkerumun bersama banyak orang.
Narasi akun tersebut menyatakan bahwa hadir dan berkerumun tanpa prokes sudah dicontohkan oleh Jokowi.
Adapun narasi yang dibagikan sebagai berikut.
Baca Juga: CEK FAKTA: Paus Yohanes II Umumkan Masuk Islam di Depan Ribuan Umat Katolik, Benarkah?
"VIRUS CORONA TIBA2 HILANG & LENYAP di HARI RAYA IMLEK….!!! HADIR & BERKERUMUN TANPA PROKES sdh diCONTOHkan oleh Jokowi….!!! VIRUS CORONA NTAR AKAN DIMUNCULKAN LAGI pada BULAN PUASA RAMADHAN MENDEKATI HARI RAYA IDUL FITRI…!!!"
Lantas, benarkah klaim tersebut?
PENJELASAN
Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, tiga foto yang memperlihatkan Presiden Joko Widodo merayakan Hari Raya Imlek dengan berkerumun tanpa protokol kesehatan yang dikaitkan dengan Covid-19 itu tidak benar.
Faktanya, foto yang diunggah oleh akun Facebook Joko Raja Hutang itu merupakan foto Presiden Jokowi saat hadir pada perayaan Imlek 30 Januari 2020 silam.
Baca Juga: CEK FAKTA: Beredar Kabar Mantan PM Malaysia Mahathir Mohamad Meninggal Dunia, Benarkah?
Saat itu virus Covid-19 belum menjadi pandemi global dan belum dilaporkan masuk ke Indonesia. Covid-19 resmi dilaporkan masuk ke Indonesia pertama kali pada 2 Maret 2020.
Foto itu dimuat dalam situs Biro Pers, Media dan Informasi (BPMI) Sekretariat Presiden dan dipublikasikan pada 30 Januari 2020. Ada 31 foto karya fotografer BPMI Sekretariat Presiden, Muchlis Jr yang berjudul "Presien Hadiri Perayaan Imlek Nasional 2020".
BPMI memberi keterangan bahwa Presiden Jokowi menghadiri perayaan Imlek Nasional 2020 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang Selatan pada Kamis, 30 Januari 2020 sebelum Covid-19 masuk ke Indonesia.
Dalam foto itu, Presiden menghadiri perayaan Imlek Nasional memakai pakaian trandisional Changshan berwarna merah.
Presiden juga turut mengucapkan selamat bagi komunitas Tionghoa di Indonesia dalam perayaan Imlek yang bertema "Bersatu untuk Indonesia Maju".
KESIMPULAN
Dari penjelasan di atas, maka foto Presiden Joko Widodo merayakan Imlek tanpa protokol kesehatan adalah hoaks.
Narasi tersebut masuk dalam kategori misleading content atau konten yang menyesatkan.