Suara.com - Pantai merupakan salah satu destinasi wisata alam yang paling populer. Tak heran jika banyak orang memilih menghabiskan waktu liburan untuk berwisata ke pantai.
Berwisata ke pantai selain mendapatkan pemandangan air laut yang indah. Kalian juga dapat bermain air maupun pasir pantai bersama teman atau kerabat.
Seorang pengguna jejaring media sosial TikTok @iiyeeee membagikan sebuah video pantai yang ramai dikunjungi wisatawan.
"Silakan berkata-kata," caption video seperti dikutip oleh Suara.com, Selasa (01/02/2022).
Rekaman video memperlihatkan pemandangan indah pantai dengan air jernih dan pasir putih dari atas.
Tampak wisatawan sedang bermain air di tepi pantai. Tetapi perekam video menampilkan hal janggal dari seseorang yang berada di pantai itu.
Ada seorang pria yang tengkurap di atas genangan air tepi pantai. Pria tersebut berada di sebelah anak kecil baju merah yang tengah duduk.
Dari kejauhan hanya terlihat bagian bawah tubuh pria tersebut yang memakai celana hitam pendek.
Ketika kamera diperbesar ke arah pria tengkurap tadi hasilnya pun hampir sama. Tampak bagian punggung dari pria ini.
Baca Juga: Viral Video Bapak-bapak Dijebak Pakai Baju Couple Saat Rayakan Imlek, Warganet Kompak Ngakak Bareng
Namun bagian kepala dari pria ini tak terlihat sama sekali dalam rekaman video.