Apa Itu Lunar New Year? Ini Penyebab Perayaan Imlek Berubah Setiap Tahunnya

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 01 Februari 2022 | 10:01 WIB
Apa Itu Lunar New Year? Ini Penyebab Perayaan Imlek Berubah Setiap Tahunnya
Apa itu Lunar New Year (freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hari ini, seluruh masyarakat Tionghoa memperingati Tahun Baru Imlek atau Lunar New Year 2022 di seluruh dunia. Pada perayaan Lunar New Year, biasanya masyarakat Tionghoa melaksanakan berbagai macam tradisi. Lalu apa itu Lunar New Year?

Untuk mengetahui apa itu Lunar New Year, simak ulasannya berikut ini. Lunar New Year memiliki definisi yang sama dengan Tahun Baru Imlek. Perayaan ini dimulai pada hari pertama di bulan pertama dalam sistem penanggalan Tionghoa yang diakhiri dengan Cap Go Meh atau tanggal ke-15 dalam bulan pertama atau saat bulan purnama.

Lunar New Year 2022

Pada tahun 2022 ini, merupakan Tahun Macan Air yang dikenal sebagai raja dari semua bintang di China. Sementara itu, Tahun Macan Air akan dimulai pada 1 Februari 2022 hingga berakhir pada 21 Januari 2023 mendatang.

Baca Juga: Ucapkan Selamat Imlek 2022 dengan Bahasa Mandarin, Gibran Tuai Pujian Warganet: Seperti Bertemu Jackie Chan

Lunar New Year merupakan perayaan tahun baru berdasarkan kalender Lunar atau sistem penanggalan Tionghoa yang dihitung melalui peredaran bulan. Kalender Lunar berbeda dengan Kalender Masehi atau Greogiran yang menggunakan sistem peredaran matahari yang kini umum digunakan.

Hal itu merupakan faktor mengapa perayaan Imlek berubah setiap tahunnya, karena mengikuti kalender Lunar yang berdasarkan pergerakan bulan.

Para perayaan Tahun Baru Imlek atau Lunar New Year, biasanya orang-orang berkumpul untuk menyambut tahun baru dengan berbagai tradisi sebagai bentuk rasa syukur dan doa untuk selalu dapat membawa keberuntungan, kekayaan, dan kemakmuran dalam satu tahun ke depan.

Dalam merayakan Lunar New Year terdapat adat dan tradisi yang beragam yang biasa dilakukan oleh masyarakat Tionghoa. Pada umumnya akan dilakukan perjamuan makan malam pada malam tahun baru dan menyalakan kembang api.

Namun terdapat beberapa tradisi lain yang identik dengan Tahun Baru Imlek, seperti festival lampion pada perayaan Cap Go Meh, memberikan angpao, menghias dengan ornamen berwarna merah, membersihkan rumah, dan juga melakukan sembahyang.

Baca Juga: Tahun Macan Air, Ini 30 Link Twibbon Ucapan Imlek Cocok Dipakai di Media Sosial

Perayaan Lunar New Year juga bersamaan dengan akhir musim dingin atau mulainya musim semi dan menjadi waktu yang tepat bagi orang-orang untuk kembali bercocok tanam. Ini juga menjadi simbol kemakmuran dan keberkahan bagi masyarakat Tionghoa.

Itulah informasi mengenai apa itu Lunar New Year atau Tahun Baru Imlek yang dapat kamu ketahui. Selamat merayakan Tahun Baru Imlek 2022!

Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI