Ekonom Faisal Basri Ramal Pemerintah Jokowi Ambruk Sebelum 2024, PPP: Pandangan Pesimistis

Senin, 31 Januari 2022 | 09:16 WIB
Ekonom Faisal Basri Ramal Pemerintah Jokowi Ambruk Sebelum 2024, PPP: Pandangan Pesimistis
Ketua DPP PPP, Achmad Baidowi. (Dok: DPR)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua DPP PPP, Achmad Baidowi, menilai apa yang disampaikan Ekonom Senior Faisal Basri yang menyebut pemerintahan Jokowi-Maruf akan ambruk sebelum masa jabatan mereka berakhir pada 2024, hanyalah pandangan pesimistis.

"Ya itu kan pandangan pesimistis ya," kata pria yang akrab disapa Awiek saat dihubungi, Senin (31/1/2022).

Awiek enggan mengikuti Faisal yang berpikiran pesimis atas pemerintahan yang sedang berjalan. Ia optimis bahwa negara harus dijaga termasuk pemerintahan selesai pada waktunya.

"Jadi apa istilahnya yang pikiran-pikiran pesimistis itu melingkupi kita ya maka hasilnya akan pesimis dan negatif," katanya.

Baca Juga: Pemerintahan Jokowi Diprediksi Bakal Ambruk, Refrizal PKS: Semoga Lebih Cepat

Lebih lanjut, Awiek meminta sebagai sesama anak bangsa harusnya saling mendukung. Bukan justru melakukan ramalan-ramalan seperti peramal.

"Saya kira sesama anak bangsa saling support lah atau nanti kalau pun mau ganti kepemimpinan, yang melalui jalur konstitusional komitmen itu dan tidak perlu diramalkan ramal ya soal ramal meramal itu kan kita bukan peramal," tandasnya.

Sebelumnya, ekonom senior Faisal Basri mengatakan, bahwa pemerintah Presiden Joko Widodo dan Ma'ruf Amin akan ambruk Sebelum masa jabatan mereka berakhir pada 2024.

Faisal menggarisbawahi banyaknya konflik kepentingan yang berada dalam tubuh pemerintahan Jokowi menjadi faktor utama ambruknya pemerintahan Jokowi.

"Saya sih melihat sekarang sudah pada situasi critical moment, di mana para oligark ini kan sebetulnya mirip dengan koalisi jahat ya," kata Faisal dalam webinar, ditulis, Minggu (30/1/2022).

Baca Juga: Sebut Banyak Konflik Kepentingan, Ekonom Faisal Basri: Pemerintah Jokowi Ambruk Sebelum 2024

Menurut dia kalau koalisi jahat itu tidak langgeng, mereka akan saling buka-bukaan karena pembagiannya tidak merata.

"Teman-teman KPK tahulah ya yang biasanya nggak dapat melapor. Jadi mereka sekarang pada fase buka-bukaan, pada fase saling membuka borok dan sebagainya dan sebagainya itu," ucap Faisal.

Dan pada akhirnya Faisal meramalkan bahwa pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin akan selsai sebelum 2024.

"Saya prediksi sih nggak sampai 2024 secara moral pemerintahan ini sudah ambruk karena mayoritas elitnya sudah tidak bisa ditutup-tutupi lagi, melakukan skandal dan skandalnya makin besar," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI