Suara.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin dijadwalkan menghadiri pengukuhan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Senin (31/1/2022) hari ini.
Pengukuhan PBNU tersebut bakal digelar di Gedung Pertemuan, Olahraga, dan Seni atau Dome Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim) atau tepatnya di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono saat dimintai konfirmasi.
"Iya. Presiden dan wapres hadiri pengukuhan pengurus PBNU di Kaltim," kata Heru pada Senin (31/1/2022).
Baca Juga: Pemerintahan Jokowi Diprediksi Bakal Ambruk, Refrizal PKS: Semoga Lebih Cepat
Adapun pengukuhan PBNU masa khhidmat 2022-2024 tersebut bakal dipimpin langsung Rais Aam PBNU KH Miftachul Ahyar.
Bukan hanya menghadiri pengukuhan PBNU, Jokowi juga akan menjalani rapat terbatas Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Kalimantan Timur.
Untuk diketahui, pengukuhan ini disiarkan secara langsung melalui 750 kanal YouTube santri, serta kanal YouTube NU Online sehingga bisa diikuti oleh para Pengurus Cabang, MWCNU, hingga Ranting NU.
Pengukuhan juga akan didahului penandatanganan nota kesepahaman antara PBNU dengan dua kementerian, yaitu Kementerian Kelautan dan Perikanan dan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.