Suara.com - Unggahan Facebook seorang pria dikecam oleh publik lantaran mengorbankan seekor kucing. Foto di Facebook terebut diunggah kembali oleh akun Twitter @kochengfess, Jumat (28/1/2022).
"Enggak tahu ini beneran apa enggak tapi udah mulai ditindak sama clow. Teman-teman kalau lepas adopt please seleksi beneran dulu ya," ungkap akun @kochengfess.
Pada cuitan tersebut terlihat foto sesorang yang memegang anak kucing berwarna abu-abu tua.
Pria tersebut tak hanya memegangi anak kucing, namun seolah menyodorkannya di depan kandang seekor ular.
Baca Juga: Viral! Detik-detik Sopir Transjakarta Selamatkan Wanita yang Diduga Hendak Lompat dari Flyover
Pada unggahannya, akun Facebook tersebut berniat ingin memberikan kucing ke kandang ular.
"Lumayan dapat pakan yang hasil free adobt xixixi," ungkap pria tersebut di akun Facebooknya.
Unggahan pria tersebut tentu mendapat berbagai kecaman dari warganet.
"Keterlaluan tapi kalau bener juga biadab banget. Miskin tapi sok-sokan pelihara reptil dan akhirnya ngorbanin anak kucing embel-embel mau adopt," komentar warganet.
"Otaknya kebalik kali ya, yang bukan hewan peliharaan malah dipelihara. Yang hewan peliharaan malah dianggap hama," imbuh warganet.
Baca Juga: Viral Acara Pengajian 'Sultan Abis' Bagikan Air Galon ke Tamu Malah Bikin Publik Gegeran, Kenapa?
"Buset ular kasih kucing enggak modal banget. Ayam banyak di pasar," tulis warganet di kolom komentar.
"Kayaknya otaknya jadi makanan uler deh makanya enggak bisa bedain pakan uler sama ya emang bukan buat pakan uler," tambah lainnya.
"Kalau bercanda ini keterlaluan banget," timpal lainnya.
Kucing bagaimanapun bukanlah makanan untuk ular, sebaliknya ular lebih memilih tikus, burung, kadal, hingga daagng ayam.
Saat berita ini dibuat cuitan tersebut telah disukai ratusan kali dengan puluhan komentar dari warganet.