Suara.com - Seorang warga yang mengadakan syukuran karena baru saja membeli satu unit motor baru telah menjadi viral di media sosial. Tradisi syukuran itu mampu mencuri perhatian karena dinilai unik.
Momen syukuran motor baru itu terlihat dalam unggahan akun Instagram @fakta.indo, Rabu (26/1/2022).
"Tradisi syukuran motor baru, lindas telur dilanjut dengan sebar uang logam ke tetangga," tulis keterangan akun seperti dikutip Suara.com, Kamis (27/1/2022).
Seorang wanita dalam video tersebut membeli satu unit motor Scoopy berwarna merah. Jok motor itu tampak masih diplastik.
Ia memarkirkan motor barunya itu di depan rumah. Banyak tetangga yang sudah mengerumuninya untuk menantikan syukuran motor baru tersebut.
Mulai dari anak kecil hingga orang tua terlihat antusias menyaksikan tradisi tersebut.
Warga yang membeli motor baru itu melakukan tradisi melindas telur dengan ban motor baru miliknya.
Wanita dalam video tampak perlahan-lahan memajukan motor barunya ke arah telur yang sudah dikemas dalam plastik.
Ia lalu melindas telur sampai pecah. Usai melindas telur tersebut, seseorang dari arah rumah menyebar banyak uang logam ke arah para tetangga.
Baca Juga: Viral Pria Alami Kecelakaan Tunggal, Malah Diwawancara saat Terkapar di Aspal

Uang-uang logam itu diambil dari sebuah baskom lalu disebar dan terlihat menghujani para tetangga yang antusias menanti tradisi ini.